Asisten I Setdakab Rohul Panen Sayuran Bersama Polri Dan Masyarakat
- Reporter: Redaksi
- 22 November 2021, 21:43:51 WIB
- Rohul
ROKAN HULU-Bupati Rokan Hulu (Rohul) H Sukiman melalui Asisten 1 Setdakab Erpan Dedi Sanjaya S STP M Si bersama Polri panen Perdana Sayuran Hidroponik Desa Tambusai Timur Kecamatan Tambusai, Senin (22/12/2021)
Turut mendampingi Asisten 1 Setdakab Erpan Dedi Sanjaya S STP M Si, Camat Tambusai Muammar Gadhafi S Sos, Kapolsek Tambusai IPTU Repelita SH diwakili Kanit Binmas IPTU Suharman, Kades Tambusai Timur Mara Bona Hasibuan.
Kemudian, Kapus Tambusai II Tri Ramdani, PS Kanit Ik BRIPKA Riswandi, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Anggota Polri dan Masyarakat Tambusai Timur.
Dalam kesempatan itu, atas nama Bupati Rohul H Sukiman, maka Asisten 1 Setdakab Erpan Dedi Sanjaya S STP M Si, melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MOU) Dengan Toko Pelaksana Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).
Kemudian, penyerahan Sertifikasi pelatihan kepada Peserta Pelatihan, dilanjutkan dengan penyerahan Sayuran secara simbolis kepada Ibu Hamil. **