Kejati Riau Akmal Abbas; Terima Kasih Bupati Siak Atas Sinergitasnya Membangun Negeri
Siak Sri Indrapura - Bupati Siak Alfedri bersama Forkopimda sambut kedatangan Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Akmal Abbas, SH, MH beserta Asisten Pidana Khusus (Adpisus) Romy Rozali, Asisten Pembinaan Zulfikar Nasution dan Kajari Siak Mochammad Eko Joko Purnomo di Kampung Rawang Air Putih Komplek Perkantoran Sungai Betung Kelurahan Kampung Rempak Kecamatan Siak, Kamis (20/6/2024).
Dalam sambutannya Bupati Siak Alfedri mengucapkan "Selamat datang bapak Kejati Riau Akmal Abbas dan rombongan di Kota Siak Sri Indarapura negerinya peningalan Sultan Kerajaan Siak, semoga dengan pembangunan gedung dan pelabuhan ini dapat menjamin Investasi tumbuh berkembang di kabupaten Siak, berharap kolaborasi ini berlanjut untuk kepentingan masyarakat".
Ada pun Kejati Riau Akmal Abbas sangat mengapresiasi dan ucapakan Terima Kasih kepada Bupati Siak Alfedri dan jajarannya atas Sinergitasnya dalam pembangunan gedung penyimpanan barang bukti dan barang perampasan beserta dermaga pelabuhan kapal barang bukti dan barang perampasan oleh negara Republik Indonesia, ini merupakan bukti kepedulian dan saling bersinergi dan kolaborasi untuk menjaga kualitas barang bukti dan barang rampasan tetap terjaga kualitasnya dan tetap memiliki nilai ekonomis.
"Pembangunan gedung dan pelabuhan ini merupakan sebuah inovasi terbaru di jajaran institusi Kejaksaan, dan ini juga merupakan pelabuhan pertama yang ada di Indonesia sebagai pelabuhan yang diperuntukan untuk barang bukti dan perampasan di Kejaksaan se-Indonesia hanya ada di kabupaten Siak", Ungkap Akmal Abbas.
Semoga dengan adanya gedung penyimpanan barang bukti dan barang rampasan serta pelabuhan ini bisa meningkatkan kinerja Kejaksaan Negeri Siak kedepannya dan opitmal dalam penegakan dan penindakan, serta terjaganya Pelayanan Publik secara baik di wilayah hukum kabupaten Siak.
"Mari kita jaga dan perkuat Sinergitas dengan baik dan kolaborasi saling dukung memfasilitasi agar tercapai pelayanan optimal kepada masyarakat", Pesan Akmal Abbas. Inf/ Jhony
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Puncak Hari Bhakti KEMENIMIPAS Ke-1, Lapas Bagansiapiapi Gelar Tasyakuran
- Rohil
- 19 November 2025 16:37 WIB
Lapas Bagansiapiapi Gelar Kejuaraan Tenis Meja Tingkat SD Se-Kecamatan Bangko Sambut HUT KEMENIMIPAS
- Rohil
- 19 November 2025 16:34 WIB
Lanal Ranai Bentuk Saka Bahari sebagai Garda Muda Penjaga Kedaulatan Laut
- Natuna
- 19 November 2025 12:43 WIB
Pesan Tegas Menhan di Natuna : Lanud RSA Harus Jadi Posko Depan Pertahanan Negara
- Natuna
- 19 November 2025 10:32 WIB
Asahan Perkuat Komitmen Restorative Justice, Bupati Hadiri Penandatanganan PKS
- Asahan
- 19 November 2025 08:25 WIB
Gerak Cepat PLN Pulihkan Aceh: Transmisi Stabil, Sistem Kembali Normal 100 Persen
- Nasional
- 19 November 2025 08:17 WIB
Sarasehan Pengembangan Perikanan Asahan Bahas Tantangan dan Arah Kebijakan 2025
- Asahan
- 19 November 2025 08:12 WIB
DKP Kepri Gelar Bimtek Sertifikasi Nelayan: 180 Peserta Dibekali Kompetensi dan Keselamatan Melaut
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 22:01 WIB
PKK Asahan Gelar Pelatihan Administrasi dan Kelembagaan 2025
- Asahan
- 18 November 2025 20:02 WIB
Aktivis Sayangkan Pengadaan Mobil Dinas Bupati Kampar di Tengah Banyaknya Kebutuhan Mendesak
- Kampar
- 18 November 2025 19:09 WIB
DPRD Kampar Gulirkan Wacana Pansus Hak Angket Terkait Sejumlah Polemik Kebijakan Bupati
- Kampar
- 18 November 2025 14:34 WIB
