Kelmi Amri Buka Secara Resmi Tournament Rambah Muda Volly Ball CUP II
- Reporter: Redaksi
- 26 Mei 2023, 18:39:33 WIB
- Rohul
Rokan Hulu - Anggota DPRD Provinsi Riau Fraksi Demokrat, sekaligus Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Rokan Hulu, Kelmi Amri,S.H buka secara resmi Tournamen Volly Ball Rambah Muda CUP II Tahun 2023 Jumat Sore, (26/05/2023).
Tournament digelar di perhelatan Stadion Karya Muda, Desa Rambah Muda, Kecamatan Rambah Hilir, Kabupaten Rokan Hulu.
Tournament ini diikuti sebanyak 48 Tim, yang terdiri dari 16 Tim Putri, dan 32 Tim Putra. Masing-masing akan berlaga sepanjang pertandingan satu bulan kedepan. Para tim akan memperebutkan piala Karang Taruna Rambah muda dengan total hadiah Rp. 20 Juta.
Open Turanamen ini dihadiri oleh Ketua Karang Taruna Desa Rambah Muda Amin Faisal, Panitia Pelaksana, serta ratusan masyrakat yang antusian menonton keseruan Turnament Volly Ball Rambah Muda CUP II sore ini.
Dalam sambutannya, Kelmi Amri berharap kegiatan tersebut bisa mengasah bakat para pemuda-pemudi negeri untuk menjadi atlet yang profesional. Terlebih dari Rambah Muda sendiri sudah menjadi contoh. Atlet Volly Ball Rambah Muda atas nama Hendra Kurniawan yang berhasil memperoleh medali pada SEA Games 2023 di Kamboja, Hendra juga memperoleh gelar dan Midlle Blokcer terbaik se Asia.
Kelmi sangat bangga akan prestasi yang diraih oleh putra asal Rambah Muda, Kabupaten Rokan Hulu ini. Ia menghimbau para pemain untuk terus mengembangkan bakat melalui latihan dan ajang tournament seperti ini
"kita DPC Demokrat Rokan Hulu mendukung penuh kegiatan olahraga untuk anak negeri sebagai bekal persiapan dalam memperoleh medali untuk ajang tournament volly ball, baik tingkat Provinsi nantinya, nasional, dan kalau bisa menjadi atlet yang mendunia" Tegas Kelmi Amri.
"pesan saya untuk para pemain tim, wasit, dan supporter agar dapat bertanding dengan profesional serta Menjunjung tinggi sportivitas" imbuhnya.
Sementara itu ketua karang taruna Rambah Muda, Amin Faisal menghanturkan rasa syukur atas terselenggaranya acara tersebut dengan meriah.
"Terimakasih kepada panitia penyelenggara sudah mengerahkan waktu, tenaga dan fikiran untuk kegiatan. Harapannya, kegiatan ini sukses dan menjadi rutinitas sebagai wujud meningkatkan minat olahraga di Kabupaten Rokan Hulu" Ucap Amin Faisal, Ketua Karang Taruna Rambah Muda.
Amin Faisal juga berterima kasih kepada anggota DPR Provinsi Riau Kelmi Amri, S.H yang sudah mensupport penuh kegiatan ini. Amin mengatakan Kelmi Amri akan hadir kembali di Rambah Muda pada penutupan Turnamen Rambah Muda Volly Ball Cup II, di akhir Juni mendatang. Nurdin