Kemenkumham Riau Taja Eazy Passport, Masyarakat Berikan Apresiasi
- Reporter: Redaksi
- 18 Oktober 2023, 13:15:56 WIB
- Riau
PEKANBARU- Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Riau taja program Eazy passport di salah satu pusat perbelanjaan terbesar di Kota Pekanbaru, Mal SKA, Rabu (18/10/2023).
Usai dilantik pada pekan lalu, Kepala Kantor Kanwil Kemenkumhan Riau, Budi Argap Situngkir mengatakan pembuatan paspor ini merupakan bentuk pelayanan masyarakat, sehingga pemohon dengan mudah lakukan pengurusan secara mandiri.
"Ini merupakan bentuk layanan reformasi birokrasi ditubuh intitusi kami," ujar Budi Argaf.
Ia mengatakan, selama ini masyarakat hanya mengetahui Kantor Imigrasi Kelas I Pekanbaru sebagai tempat pelayaan pengurusan paspor.
"Masyarakat yang tidak memiliki waktu untuk datang ke kantor imigrasi, dapat memanfaatkan program ini," ujar mantan Kakanwil Sulawesi Tengah tersebut.
Ia menyebut masyarakat Provinsi Riau memiliki antusias dan intensitas tinggi untuk bepergian keluar negeri seperti kegiatan pendidikan, berobat dan berwisata.
"Pada hari biasa pengurusan paspor di Kantor Imigrasi mampu melayani sebanyak 250 pemohon, Namun pada kegiatan hari ini kita menyediakan 500 kuota," ujarnya.
Sementara itu, Rosdiana (60) pemohon asal Kabupaten Kampar mengatakan program ini sangat membantu. Sebab, menurutnya tempat pengurusan ini memudahkan dan terletak strategis di pusat Kota Pekanbaru.
"Tidah hanya bikin paspor, tapi bisa juga cuci mata sekalian berbelanja," ujarnya.
Hal senada juga disampaikan oleh Irwan (30). Pemohon asal Kota Pekanbaru sangat mengapresiasi kegiatan ini. Ia menyebut terobosan Kemenkumham Riau ini luar biasa. Sebab, dengan antusias masyarakat yang tinggi, mampu menampung segala aspek, seperti layanan parkir serta tempat makan.
"Kalau bisa kegiatan ini rutin dilaksanakan, sehingga masyarakat terkesan dengan pelayaanan yang sangat baik ini," tukasnya. herdi