Pemdes Talikumain Laksanakan Berbagai Turnamen dan Perlombaan Sambut HUT RI Ke-78
Tambusai - Pemerintah Desa Talikumain, Kecamatan Tambusai, Kabupaten Rokan Hulu melaksanakan berbagai turnamen, perlombaan dan pentas seni juga hiburan rakyat. Kegitan tersebut dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78 tahun 2023.
Pembukaan secara resmi dilakukan Kepala Desa Rahim. S.Pd pada Turnamen Bola Volly Putri dengan Service Bola Pertama yang dihadiri oleh seluruh perangkat Desa, Mahasiswa KKN UNRI Tahun 2023 dengan Program Bangun Kampung sebanyak 10 orang serta seluruh peserta Lomba di Pasar Perintis Desa Talikumain, Kamis (10-8-2023).
Kepala Desa Talikumain Rahim.S.Pd didampingi Ketua Panitia Pelaksana Salman Alfaridi.S.Ag mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta Lomba agar dapat menjaga sportifitas bermain yang mana Turnamen Bola Volly Putri ini serta lomba lomba lainnya kita laksanakan untuk memeriahkan HUT RI yang ke 78. "Semoga makna Kemerdekaan Republik Indonesia dapat kita syukuri, " harap Rahim kepada resonansi.co.
Lebih lanjut Kades Rahim menghimbau dan mengajak kepada seluruh masyarakat Desa Talikumain untuk dapat saling bahu-membahu dalam membangun Desa Talikumain dengan cara bergotong royong, saling mengingatkan dimana terdapatnya kekeliruan dalam pekerjaan.
"Kami selaku kepala Desa mari kita bangun bersama Desa ini dengan semangat juang yang tinggi seperti yang dilakukan oleh para leluhur kita sewaktu merebut kemerdekaan ini, kita ciptakan kerukunan antar umat beragama, saling menghargai antar suku yang berbeda apapun itu kita adalah Indonesia," ujar Kades.
Kades Rahim menjelaskan ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemdes Talikumain antara lain Turnamen Bola Volly Putri, Turnamen Mini Soccer, Catur, Lomba Karaoke, Turnamen Domino, Lomba memasak PKK, Pentas seni, Puisi . Panjat pinang. Lomba mewarna Burung Garuda tinggkat Anak Anak, Fashion Show, Bulu Tangkis.
"Puncak acara setelah upacara bendera dan penurunan akan ditutup dengan pembagian hadian panggung hiburan rakyat," tukasnya. Nurdin
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Lanal Ranai Bentuk Saka Bahari sebagai Garda Muda Penjaga Kedaulatan Laut
- Natuna
- 19 November 2025 12:43 WIB
Pesan Tegas Menhan di Natuna : Lanud RSA Harus Jadi Posko Depan Pertahanan Negara
- Natuna
- 19 November 2025 10:32 WIB
Asahan Perkuat Komitmen Restorative Justice, Bupati Hadiri Penandatanganan PKS
- Asahan
- 19 November 2025 08:25 WIB
Gerak Cepat PLN Pulihkan Aceh: Transmisi Stabil, Sistem Kembali Normal 100 Persen
- Nasional
- 19 November 2025 08:17 WIB
Sarasehan Pengembangan Perikanan Asahan Bahas Tantangan dan Arah Kebijakan 2025
- Asahan
- 19 November 2025 08:12 WIB
DKP Kepri Gelar Bimtek Sertifikasi Nelayan: 180 Peserta Dibekali Kompetensi dan Keselamatan Melaut
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 22:01 WIB
PKK Asahan Gelar Pelatihan Administrasi dan Kelembagaan 2025
- Asahan
- 18 November 2025 20:02 WIB
Aktivis Sayangkan Pengadaan Mobil Dinas Bupati Kampar di Tengah Banyaknya Kebutuhan Mendesak
- Kampar
- 18 November 2025 19:09 WIB
DPRD Kampar Gulirkan Wacana Pansus Hak Angket Terkait Sejumlah Polemik Kebijakan Bupati
- Kampar
- 18 November 2025 14:34 WIB
Simposium Lamun Nasional Bali, Kepri Dorong Kolaborasi Jaga Karbon Biru dan Habitat Dugong
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 12:26 WIB
Cabdis Kelautan dan Perikanan Anambas Jemput Bola Layanan e-BKP
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 09:32 WIB
