Asahan - Pemerintah Kabupaten Asahan menunjukkan komitmennya dalam mendukung kegiatan keagamaan masyarakat dengan menghadiri acara Semarak Tahun Baru Islam 1447 H Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Badan Kemakmuran Masjid (BKM) dan Remaja Masjid Al-Husna Simpang VI, Kecamatan Kota Kisaran Barat, pada Sabtu malam (28/6).
Acara yang berlangsung khidmat tersebut diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, laporan panitia, dan sambutan dari sejumlah tokoh serta perwakilan pemerintah daerah.
Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin, S.Sos., M.Si. , dalam kesempatan ini diwakili oleh Asisten Administrasi Umum Setdakab Asahan, Drs. Muhilli Lubis, yang menyampaikan apresiasi atas peran aktif remaja masjid dalam mengisi momentum pergantian tahun Hijriyah dengan kegiatan positif.
“Kegiatan seperti ini sangat baik untuk memperkuat nilai-nilai keislaman, menumbuhkan semangat kebersamaan, serta menjadi sarana pembinaan generasi muda agar tetap berada dalam lingkungan yang religius dan bermartabat,” ungkapnya.
Turut hadir dan memberikan sambutan, Ketua DPRD Kabupaten Asahan, H. Efi Irwansyah Pane, MKM, yang menyampaikan komitmen DPRD untuk terus mendorong kegiatan keagamaan yang membangun karakter masyarakat, khususnya generasi muda.
“Remaja masjid adalah aset moral daerah. Kami sangat mengapresiasi semangat mereka dalam menjaga syiar Islam,” ujarnya.
Ketua Panitia, Qomaruddin, S.E, dalam laporannya menyampaikan bahwa acara ini dapat terselenggara berkat semangat gotong royong dari para remaja masjid, dukungan penuh dari BKM Masjid Al-Husna, serta kontribusi tokoh-tokoh agama dan masyarakat sekitar.
Acara ini juga menjadi wadah untuk memperkuat ukhuwah Islamiyah dan membangun nilai-nilai spiritualitas yang lebih baik di tahun yang baru.
Kegiatan ditutup dengan doa bersama, harapan, dan komitmen untuk terus menjadikan masjid sebagai pusat pembinaan umat dan kemajuan peradaban Islam di Kabupaten Asahan.(Amin)
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
KPDN Siapkan Turnamen Domino Akbar, Pemenang Dapatkan Beasiswa Anak Senilai 50 Juta
- Natuna
- 22 November 2025 14:43 WIB
Pensiun Dini Sekda Kampar Terjawab: Hambali Tetap Tuntaskan Tugas Hingga Akhir Desember 2025
- Kampar
- 22 November 2025 14:12 WIB
Penundaan PSN Sekolah Rakyat di Kampar Berpotensi Timbulkan Jeratan Hukum, Pemerintah Pusat Diminta Bertindak
- Kampar
- 21 November 2025 18:09 WIB
Listrik untuk Rakyat: PLN ULTG Glugur Tingkatkan Keandalan Lewat Perbaikan Metering dan Hotspot di GI Titikuning
- Nasional
- 21 November 2025 13:16 WIB
Lapas Bagansiapiapi Ikuti Bimtek SPPT-TI dan Pelayanan Publik yang Digelar Kanwil Pemasyarakatan Riau
- Rohil
- 21 November 2025 09:31 WIB
Festival Literasi Siak 2025: Dorong Minat Baca dan Kreativitas Masyarakat
- Siak
- 20 November 2025 21:44 WIB
Ratusan Massa Dari DPD KNPI Pekanbaru Kepung Mapolda Riau
- Pekanbaru
- 20 November 2025 18:31 WIB
Semangat Hari Pahlawan, PLN Luncurkan Program Power Hero, Beri Diskon 50 Persen Tambah Daya
- Nasional
- 20 November 2025 16:53 WIB
Garda Bangsa Tegaskan Dukungan: Rocky Bawole Harus Tetap Lanjut
- Tanjungpinang
- 20 November 2025 14:09 WIB
Reses I Anggota DPRD Rokan Hulu Tahun 2025, H. Porkor Lubis, SH.MH di Desa Silang Ringdang
- Rohul
- 20 November 2025 11:46 WIB
Sidang Lapangan PN Bangkinang, Batas Tanah Penggugat Jelas, Tergugat Dinilai Tak Konsisten
- Kampar
- 19 November 2025 19:56 WIB
