Peringatan Hari Pahlawan Ke-79 di Siak: Tumbuhkan Semangat Kepahlawanan untuk Siak Lebih Maju
Mempura – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak menggelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional ke-79 di Lapangan Kantor Bupati Siak, Tanjung Agung, Minggu (10/11/2024).
Upacara tersebut dipimpin Pjs Bupati Siak, Indra Purnama yang bertindak sebagai Inspektur Upacara dan juga dihadiri unsur Forkopimda, ASN, dan honorer Kabupaten Siak.
Dalam kesempatan tersebut, Pjs Bupati Siak membacakan amanat Menteri Sosial Republik Indonesia dengan mengusung tema “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu.”
Tema ini mengandung makna mendalam, mengingatkan kita semua bahwa semangat kepahlawanan harus menjadi inspirasi untuk setiap tindakan masyarakat Indonesia dalam berkontribusi pada kemajuan bangsa.
“Sempena Hari Pahlawan ke-79 ini, mari kita doakan para pahlawan kita yang telah berjuang melawan penjajah. Kita juga patut bersyukur, karena berkat pahlawan terdahulu, kita bisa mencapai Indonesia Merdeka,” ujar Indra.
Pjs Bupati menegaskan bahwa perjuangan para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga demi tegaknya NKRI harus terus dikenang dan dijadikan teladan.
"Mari kita bersama-sama menanamkan nilai-nilai dan semangat kepahlawanan ini dalam diri kita. Seperti yang disampaikan Menteri Sosial, kita tidak boleh lelah untuk berbuat yang terbaik bagi bangsa Indonesia, terutama untuk Siak yang kita cintai ini,” tambah Indra.
Setiap peringatan Hari Pahlawan, diharapkan muncul semangat baru untuk menciptakan inovasi baru bagi kita semua untuk menghadapi tantangan.
"Siapapun berkesempatan mempertahankan dan membangun kemajuan NKRI. oleh Karena itu kita sebagai masyarakat Siak, harus siap menghadapi tantangan pada masa ini, kita harus bersatu, berkomitmen untuk memajukan dan mensejahterakan Siak ini." Ucap indra
Peringatan Hari Pahlawan tidak hanya sekedar mengenang jasa para pahlawan, namun juga menjadi momen untuk menumbuhkan semangat kebangsaan bagi generasi muda menghadapi permasalahan bangsa, seperti kemiskinan dan kebodohan.
"Perjuangan pahlawan dulu telah mewujudkan NKRI, sekarang saatnya kita sebagai penerus untuk memberikan pencerahan dan harapan untuk kemajuan Indonesia di berbagai bidang," imbuhnya.
Dalam rangkaian acara, Pemkab Siak juga memberikan Sagu Hati (Penghargaan) kepada Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Siak di antaranya Mayor Purn. H. Darmawi Chan, M. Kes, MM sebagai Ketua LVRI Kabupaten Siak, serta Kapten Purn. Paimin, Sekretaris LVRI.
Acara dilanjutkan dengan ziarah langsung ke makam Sultan Siak, sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas perjuangan pahlawan yang telah mengorbankan segalanya demi kemerdekaan Indonesia. Inf/ Jhony
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Hampir Satu Dekade Manfaatkan KUR BRI, Kini Ampera Adi Ropan Nikmati Hasil
- Kampar
- 22 April 2025 15:48 WIB
Sambut Hari Bumi, Wabup Husni dan Kemenag Siak Tanam Pohon Matoa
- Siak
- 22 April 2025 15:42 WIB
Pemda Siak siap sukseskan Jambore Karhutla 2025 di Kecamatan Minas
- Siak
- 22 April 2025 15:40 WIB
Rapat Bersama Mendagri, Pj Sekda Siak Bahas Penyelenggaraan Sekolah Rakyat
- Siak
- 22 April 2025 15:39 WIB
Divhubintar Polri Kunjungi Polsek Tebing, Ini yang Sampaikan Kapolsek Binsar
- Karimun
- 22 April 2025 14:38 WIB
Pemkab Natuna Distribusikan Pupuk Bersubsidi kepada Kelompok Tani
- Kepri
- 22 April 2025 11:18 WIB
Jaga Keandalan Listrik Bengkulu, PLN ULTG Pekalongan Lakukan Pemeliharaan Penghantar Dua Tahunan
- Nasional
- 22 April 2025 09:54 WIB
Gubernur Riau ajak Masyarakat Tertib Bayar Pajak
- Riau
- 21 April 2025 22:27 WIB
Geger! Debt Collector Keroyok Wanita di Depan Mapolsek Bukitraya, Kapolsek Dicopot
- Hukum
- 21 April 2025 21:53 WIB
Bupati Asahan Pimpin Rapat Forkopimda
- Asahan
- 21 April 2025 21:49 WIB
Wabup Asahan Terima Audiensi BPJS Kesehatan
- Asahan
- 21 April 2025 21:48 WIB