Pisah Sambut Kapolres Rohul, Bupati Sukiman Kenang AKBP Pangucap Sosok yang Baik dan Berprestasi
Rohul - Bupati Rokan Hulu (Rohul) H. Sukiman, Wakil Bupati Rohul H. Indra Gunawan dan Forkompinda Rohul menghadiri dilaksanakan pisah sambut jabatan Kapolres Rokan Hulu AKBP Pangucap Prio Soegito, SIK, MH kepada AKBP Budi Setiyono, SIK, MH, di Pendopo Rumah Dinas Bupati Rohul, Senin (17/4/2023).
Dalam kegiatan itu, turut juga dihadiri Dandim 0313/KPR Letkol Arh Muliyadi S.I.P yang di wakili Danramil 02 Rambah Lettu Inf Dedi, A.Md bersama Ny Lettu Dedi, Kapolres Rokan Hulu AKBP Budi Setiyono, SIK, MH beserta istri, Kajari Rohul Fajar Haryowimbuko, SH, MH,
Ketua Pengadilan Negeri Rohul Rony Suata,SH, MH, Kalapas KLS II B Pasir Pengaraian Bahtiar Sitepu, Ketua DPRD Rohul Novli Wanda Putra, Pejabat Kapolres Lama AKBP Pangucap Prio Soegito, SIK, MH.
Kadis Kominfo Rohul H. Syofwan S.Sos, dan Kepala OPD Rohul, Ketua TP PKK Rohul Hj. Peni Herawati Sukiman, Ketua GOW Rohul Sri Yulita, Ketua DWP Rohul Siska Irdanisngsih SH dan Organisasi Kewanitaan lainnya.
Bupati Rohul H. Sukiman menyampaikan nama Pemerintah dan masyarakat Rohul mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada AKBP Pangucap Priyo Soegito, SIK MH yang telah banyak berkonstribusi untuk masyarakat.
Selain itu kata Sukiman, AKBP Pangucap juga telah membantu menyukseskan program-program Pemkab Rohul serta sinergi dan kolaborasi yang telah dibangun dengan baik serta solid selama ini dengan Pemerintah daerah.
“Sebenarnya saya belum mau berpisah dengan Kapolres. Tetapi perpindahan tugas di TNI Polri itu hal yang biasa. Saya berharap kepada ASN untuk meniru hal yang positif ini yang terlalu lama menjabat di suatu tempat dinas,”
“Saya terakhir kali naik gunung bersama Kapolres yang lama. Dia orangnya baik muda dan berprestasi. Yang muda ini, bertugas lah dengan baik tidak boleh terlalu keras atau kejam sama orang lain. Jangan membuat orang susah, kerena orang susah bukan selamanya menjadi susah,” pesan Sukiman
Diakui Sukiman, dalam kurun waktu lebih kurang sembilan bulan sebagai Kapolres Rohul tentunya waktu yang cukup singkat. Namun, banyak prestasi, kontribusi serta inovasi yang telah disumbangkan bagi masyarakat dan daerah ini.
“Seperti penanganan pekat (penyakit masyarakat), narkoba, serta pencegahan penyebaran covid-19 maupun kegiatan vaksinasi dan masih banyak lagi prestasi serta terobosan lainnya yang telah bapak lakukan untuk daerah dan masyarakat kami.
Bupati Sukiman juga mengucapkan selamat bergabung dan selamat bertugas di Negeri Seribu Suluk kepada AKBP Budi Setiyono SIK MH beserta istri. Berharap Kapolres skeluarga merasa betah dalam melaksanakan tugas negara, dengan daerah serta masyarakat kami yang heterogen ini.
“Kami yakin dan percaya di bawah kepemimpinan AKBP Budi Setiyono SIK MH sebagai Kapolres Rohul baru, akan memberikan warna tersendiri, semangat serta motivasi dalam pelaksanaan tugas kepolisian di negeri seribu suluk ini,” ujarnya
Sementara itu, Kapolres Rohul AKBP Pangucap Priyo Soegito SIK MH mengaku banyak sejarah yang terukir selama bertugas di Rokan Hulu.
“Selama disini saya bertugas banyak mendapat saudara di Rokan hulu walaupun selama sembilan bulan sudah dianggap sebagai keluarga,”
“Selama sembilan bulan kami dapat menjalankan tugas-tugas yang di bebankan kepada kami. Kami juga minta maaf selama jika selama saya menjabat disini banyak kekurangan atau khilaf selama menjabat Kapolres di Rokan hulu,” ungkap AKBP Pangucap Priyo Soegito SIK MH
Ditempat yang sama, Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono SIK MH mengaku sebagai warga baru mohon tunjuk ajar dan bisa menjalin silaturrahmi dan kekeluargaan di Rohul.
“Apa yang sudah dibuat Bang Pangucap akan kami terus karena banyak melambungkan nama Kapolres yang membawa Rohul sampai Provinsi, Rohul cukup bagus di Forkopimda Provinsi menyebut seperti itu,” ungkapnya
Diakhir kegiatan suasana keakraban dan kekeluargaan tercipta suasana haru suka cita melepaskan AKBP Pangucap Priyo Soegito SIK MH, Bupati, Wabup Rohul dan Ketua TP PKK Rohul, Ketua GOW Rohul dan Forkompinda Rohul menyerahkan Cindera Mata kepada Keluarga AKBP Pangucap Priyo Soegito SIK MH. Adv
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Lanal Ranai Bentuk Saka Bahari sebagai Garda Muda Penjaga Kedaulatan Laut
- Natuna
- 19 November 2025 12:43 WIB
Pesan Tegas Menhan di Natuna : Lanud RSA Harus Jadi Posko Depan Pertahanan Negara
- Natuna
- 19 November 2025 10:32 WIB
Asahan Perkuat Komitmen Restorative Justice, Bupati Hadiri Penandatanganan PKS
- Asahan
- 19 November 2025 08:25 WIB
Gerak Cepat PLN Pulihkan Aceh: Transmisi Stabil, Sistem Kembali Normal 100 Persen
- Nasional
- 19 November 2025 08:17 WIB
Sarasehan Pengembangan Perikanan Asahan Bahas Tantangan dan Arah Kebijakan 2025
- Asahan
- 19 November 2025 08:12 WIB
DKP Kepri Gelar Bimtek Sertifikasi Nelayan: 180 Peserta Dibekali Kompetensi dan Keselamatan Melaut
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 22:01 WIB
PKK Asahan Gelar Pelatihan Administrasi dan Kelembagaan 2025
- Asahan
- 18 November 2025 20:02 WIB
Aktivis Sayangkan Pengadaan Mobil Dinas Bupati Kampar di Tengah Banyaknya Kebutuhan Mendesak
- Kampar
- 18 November 2025 19:09 WIB
DPRD Kampar Gulirkan Wacana Pansus Hak Angket Terkait Sejumlah Polemik Kebijakan Bupati
- Kampar
- 18 November 2025 14:34 WIB
Simposium Lamun Nasional Bali, Kepri Dorong Kolaborasi Jaga Karbon Biru dan Habitat Dugong
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 12:26 WIB
Cabdis Kelautan dan Perikanan Anambas Jemput Bola Layanan e-BKP
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 09:32 WIB
