Rakernas APKASI 2026, Bupati Siak Dorong Solusi Kongkrit atasi Persoalan Daerah
Batam–Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) XVII Tahun 2026 resmi ditutup oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Tito Karnavian, pada Selasa, 20 Januari 2026.
Rakernas yang berlangsung sejak 18 Januari 2026 tersebut, digelar di Ballroom Grand Lotus, Hotel Aston, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau.
Dalam arahannya, Mendagri menegaskan pentingnya pemerintah daerah melakukan pemetaan persoalan secara spesifik dan berbasis data, mengingat setiap daerah memiliki karakteristik, potensi, dan tantangan yang berbeda.
“Tidak ada satu kebijakan yang bisa diterapkan sama di semua daerah. Pemerintah daerah harus mampu memetakan persoalan secara spesifik agar kebijakan dan program yang disusun benar-benar tepat sasaran,” ujar Tito Karnavian.
Rakernas APKASI XVII Tahun 2026 mengusung tema “Wujudkan Asta Cita untuk Daerah yang Sejahtera” dan menjadi forum strategis penguatan sinergi antara pemerintah pusat dan pemerintah kabupaten dalam mendukung agenda pembangunan nasional.
Selain merumuskan arah kebijakan APKASI, Rakernas juga secara khusus membahas isu-isu krusial daerah, seperti penguatan fiskal dan optimalisasi PAD, pemerataan pembangunan infrastruktur, peningkatan kualitas pelayanan publik, pengentasan kemiskinan, pengelolaan sumber daya alam berkelanjutan, penataan ruang dan lingkungan hidup, peningkatan investasi, pengembangan UMKM, serta reformasi birokrasi.
Sebagai hasil konkret, Rakernas APKASI XVII menghasilkan 17 rekomendasi strategis yang akan disampaikan kepada pemerintah pusat untuk ditindaklanjuti dalam perumusan kebijakan nasional.
Bupati Siak, Afni Z, turut hadir dalam Rakernas tersebut menyampaikan bahwa forum APKASI menjadi wadah penting bagi pemerintah kabupaten untuk menyuarakan berbagai persoalan riil yang dihadapi daerah serta merumuskan solusi bersama.
“Rakernas APKASI ini menjadi momentum penting bagi pemerintah kabupaten untuk menyuarakan persoalan riil yang dihadapi daerah dan merumuskan solusi bersama. Dari Rakernas ini juga dihasilkan 17 rekomendasi strategis yang akan disampaikan kepada pemerintah pusat,” ujar Afni Z.
Afni Z menambahkan, pemerintah kabupaten berharap rekomendasi yang dihasilkan dapat ditindaklanjuti sehingga kebijakan pusat semakin responsif terhadap kebutuhan daerah.
“Kami berharap rekomendasi yang disampaikan dapat ditindaklanjuti oleh pemerintah pusat, sehingga kebijakan yang dihasilkan benar-benar berpihak pada percepatan pembangunan daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.
Rakernas APKASI XVII Tahun 2026 diikuti oleh para bupati dari seluruh Indonesia dan menghadirkan sejumlah Menteri Kabinet Merah Putih sebagai narasumber, guna memperkuat pemahaman kepala daerah terhadap kebijakan nasional yang berdampak langsung pada daerah. Inf/ Jhony
Editor : Reza MF
Berita Terkait
Berita Terbaru
Lampaui Target Investasi 2025, Pemko Batam Borong Dua Penghargaan dari Kementerian Investasi dan Hilirisasi
- Batam
- 30 Januari 2026 17:38 WIB
Tim 8 Pemkab Siak, Verifikasi Data Tenaga Non-ASN, Terkoreksi 631 Orang
- Siak
- 29 Januari 2026 21:14 WIB
Pemkab Siak Gandeng ICEL dan NGO Lakukan Review Perizinan
- Siak
- 29 Januari 2026 21:12 WIB
Habiburrahman Tekankan Infrastruktur Pendidikan dan Kesehatan Jadi Prioritas Musrenbang Dapil VI
- Kampar
- 29 Januari 2026 17:17 WIB
Plt Gubernur Riau Buka Lokakarya Green for Riau Initiative
- Riau
- 29 Januari 2026 17:12 WIB
Jadi Tahu, Inisiator Perda LAM Riau Kader PBB
- Pekanbaru
- 29 Januari 2026 13:18 WIB
Tiga Aksi, Satu Pesan: Pemkab Kampar Wajib Berbenah
- Riau
- 29 Januari 2026 09:49 WIB
Perdana di gelar awal 2026, Rapat Forkopimda Lahirkan sejumlah Nota Kesepakatan
- Siak
- 29 Januari 2026 08:38 WIB
Hafizha Distribusikan Paket Sembako Dhuafa dan Stunting di Tanjung Uban Timur
- Bintan
- 29 Januari 2026 05:43 WIB
Muhammad Yunus Muda SE Resmi Jabat Wakil Ketua III DPRD Kota Batam
- Batam
- 28 Januari 2026 22:18 WIB
Yunus Muda Jabat Waka III DPRD Batam, Amsakar Dorong Perkuat Sinergi Eksekutif dan Legislatif Membangun Daerah
- Batam
- 28 Januari 2026 22:13 WIB
