Wakil Bupati Asahan Buka Rakor TRC PB, Tegaskan Kesiapsiagaan Hadapi Bencana
Asahan - Pemerintah Kabupaten Asahan menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC PB) Kabupaten Asahan di Aula Kenanga Kantor Bupati Asahan pada Rabu (09/07/2025).
Kegiatan ini dibuka langsung oleh Wakil Bupati Asahan dan dihadiri oleh Plt Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Asahan, Koordinator Pos Pencarian dan Pertolongan POS SAR TBA, OPD terkait, BUMD, PMI, RAPI serta para tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Asahan menyampaikan apresiasi atas terbentuknya TRC PB Kabupaten Asahan dan menekankan pentingnya kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi bencana di daerah. "Alhamdulillah, di Asahan belum ada bencana besar. Bencana yang terjadi sejauh ini masih bisa diatasi. Namun kita harus tetap sedia payung sebelum hujan. Karena itu, persiapan harus terus dilakukan”, ujar Rianto.
Beliau menambahkan bahwa dengan terbentuknya TRC PB, Pemerintah Kabupaten Asahan berharap dapat merespons situasi darurat secara cepat, tepat, dan terkoordinasi, khususnya dalam upaya penanggulangan bencana. "Saya memberikan apresiasi atas terbentuknya TRC PB Kabupaten Asahan sesuai dengan Surat Keputusan Bupati Asahan Nomor 100.3.3.2-50.5-5.6 Tahun 2025. Tim ini diharapkan menjadi garda terdepan dalam penanganan bencana yang menyangkut keselamatan jiwa manusia. Segera lakukan langkah cepat apabila terjadi keadaan darurat”, tegasnya.
Sementara itu, Koordinator Pos Pencarian dan Pertolongan POS SAR TBA, Ricki Harahap dalam arahannya menjelaskan bahwa tugas utama tim SAR adalah mencari, menolong, dan mengevakuasi korban bencana. Ia juga menekankan pentingnya kerja sama dan koordinasi antar tim di lapangan.
"Kami meminta kepada seluruh anggota tim untuk saling berkoordinasi dalam pelaksanaan operasi di lapangan. Ini penting agar penanganan dapat dilakukan secara maksimal. Kami juga berharap adanya laporan dari setiap operasi agar dapat kami sampaikan kepada pimpinan”, ungkap Ricki.
Susunan keanggotaan TRC PB Kabupaten Asahan, yaitu:
Pembina: Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos., M.Si
Wakil Pembina: Wakil Bupati Asahan, Rianto, SH., M.A.P
Koordinator: Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, Drs. Zainal Arifin Sinaga, MH
Wakil Ketua Koordinator: Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Asahan. **
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
KPDN Siapkan Turnamen Domino Akbar, Pemenang Dapatkan Beasiswa Anak Senilai 50 Juta
- Natuna
- 22 November 2025 14:43 WIB
Pensiun Dini Sekda Kampar Terjawab: Hambali Tetap Tuntaskan Tugas Hingga Akhir Desember 2025
- Kampar
- 22 November 2025 14:12 WIB
Penundaan PSN Sekolah Rakyat di Kampar Berpotensi Timbulkan Jeratan Hukum, Pemerintah Pusat Diminta Bertindak
- Kampar
- 21 November 2025 18:09 WIB
Listrik untuk Rakyat: PLN ULTG Glugur Tingkatkan Keandalan Lewat Perbaikan Metering dan Hotspot di GI Titikuning
- Nasional
- 21 November 2025 13:16 WIB
Lapas Bagansiapiapi Ikuti Bimtek SPPT-TI dan Pelayanan Publik yang Digelar Kanwil Pemasyarakatan Riau
- Rohil
- 21 November 2025 09:31 WIB
Festival Literasi Siak 2025: Dorong Minat Baca dan Kreativitas Masyarakat
- Siak
- 20 November 2025 21:44 WIB
Ratusan Massa Dari DPD KNPI Pekanbaru Kepung Mapolda Riau
- Pekanbaru
- 20 November 2025 18:31 WIB
Semangat Hari Pahlawan, PLN Luncurkan Program Power Hero, Beri Diskon 50 Persen Tambah Daya
- Nasional
- 20 November 2025 16:53 WIB
Garda Bangsa Tegaskan Dukungan: Rocky Bawole Harus Tetap Lanjut
- Tanjungpinang
- 20 November 2025 14:09 WIB
Reses I Anggota DPRD Rokan Hulu Tahun 2025, H. Porkor Lubis, SH.MH di Desa Silang Ringdang
- Rohul
- 20 November 2025 11:46 WIB
Sidang Lapangan PN Bangkinang, Batas Tanah Penggugat Jelas, Tergugat Dinilai Tak Konsisten
- Kampar
- 19 November 2025 19:56 WIB
