Bupati Kasmarni Raih Penghargaan Kartika Pamong Praja Muda dan Lencana Alumni Kehormatan IPDN
Jatinangor - Bupati Bengkalis Kasmarni menerima penghargaan dari Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) yang bertempat di Balairung Rudini Kampus IPDN, Sumedang, Jawa Barat, Selasa, (21/05/2024).
Bupati wanita pertama di Kabupaten Bengkalis merupakan satu-satunya Kepala Daerah di Provinsi Riau yang menerima Penganugerahan Kartika Pamong Praja Muda dan Lencana Alumni Kehormatan Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan yang diserahkan langsung oleh Rektor IPDN Prof Dr Drs H Hadi Prabowo, MM.
Pemberian penghargaan oleh IPDN tersebut sudah sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 80 Tahun 2022 tentang Statuta IPDN.
Dimana pada statuta tersebut disebutkan bahwa IPDN dapat memberikan penghargaan kepada seseorang termasuk Kepala Daerah atas prestasinya dalam memajukan pemerintahan dan berkontribusi dalam mendukung proses pendidikan di IPDN.
Usai menerima penganugerahan, Datuk Seri Setia Amanah Masyarakat Adat Melayu Kabupaten Bengkalis Seri Perdana Payung Negeri itu menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada IPDN yang telah memberikan penghargaan tersebut.
Baginya, penghargaan ini diberikan sebagai sebuah tantangan tersendiri untuk lebih meningkatkan kinerjanya sebagai Bupati kedepannya guna membawa Kabupaten Bengkalis lebih baik lagi.
“Melalui penghargaan ini, tentu menjadi tantangan bagi saya untuk terus berinovasi dan berupaya dalam memperbaiki tata kelola pemerintahan dan mutu pelayanan publik kita di Kabupaten Bengkalis,”ucap Kasmarni.
Dalam menjalankan pemerintahan di Kabupaten Bengkalis lanjut Bupati, selama ini beliau tetap memandang setara antara IPDN maupun yang tidak.
“Kami tidak melihat dia alumni IPDN atau bukan tapi kompetensinya. Dan memang perlu kami akui, bahwa alumni IPDN memang sangat kompeten dan juga merupakan ujung tombak Pemerintahan di Kabupaten Bengkalis,” Ucap Bupati Kasmarni.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Kasmarni juga melakukan penandatanganan berita acara serah terima bantuan operasional berupa 75 unit tempat tidur untuk Civitas Kampus IPDN Jatinangor.
Bantuan ini diberikan Bupati Kasmarni guna mendukung proses kegiatan Jarlatsuh (Pengajaran Pelatihan dan Pengasuhan) bagi praja IPDN.
Selain Bupati Bengkalis, Kepala Daerah lain yang juga menerima penghargaan yang sama yaitu PJ. Gubernur Sumatera Selatan, Pj. Walikota Lubuk Linggau, Bupati Musi Rawas, dan Bupati Karawang.
Turut hadir mendampingi Bupati, Inspektur Daerah Radius Akima, Sekretaris Dewan Rafiardi Ikhsan, beserta Kepala Perangkat Daerah dan seluruh Anggota IKAPTK Kabupaten Bengkalis. #DISKOMINFOTIK
Editor :
A PHP Error was encountered
Severity: Notice
Message: Trying to get property 'usersFullName' of non-object
Filename: frontend/newsdetail.php
Line Number: 190
Backtrace:
File: /home/sayutiid/resonansi.co/application/views/frontend/newsdetail.php
Line: 190
Function: _error_handler
File: /home/sayutiid/resonansi.co/application/controllers/News.php
Line: 32
Function: view
File: /home/sayutiid/resonansi.co/index.php
Line: 316
Function: require_once
A PHP Error was encountered
Severity: Notice
Message: Trying to get property 'usersFullName' of non-object
Filename: frontend/newsdetail.php
Line Number: 190
Backtrace:
File: /home/sayutiid/resonansi.co/application/views/frontend/newsdetail.php
Line: 190
Function: _error_handler
File: /home/sayutiid/resonansi.co/application/controllers/News.php
Line: 32
Function: view
File: /home/sayutiid/resonansi.co/index.php
Line: 316
Function: require_once
Berita Terkait
Berita Terbaru
Irwan Saputra Tak Hadir Sidang Paripurna Selama Delapan Bulan, DPD PAN Kampar Tunggu Surat Resmi BK
- Kampar
- 06 Januari 2026 06:14 WIB
Paripurna Penyampaian Pansus Ditunda Sepihak, Anggota DPRD Kampar Soroti Keputusan Pimpinan
- Kampar
- 05 Januari 2026 20:37 WIB
Pengawas Panen PT Agrinas Diduga Dikeroyok Preman Sewaan di Kebun Eks Torganda Tambusai Timur
- Rohul
- 05 Januari 2026 18:24 WIB
Hari Jadi ke-242, Pemko Tanjungpinang Gelar Ziarah Makam di Penyengat
- Tanjungpinang
- 05 Januari 2026 18:19 WIB
Paripurna DPRD Kampar, Juru Bicara Dapil II Sampaikan Laporan Reses Masa Sidang I Tahun 2025
- Kampar
- 05 Januari 2026 18:12 WIB
Awali Tahun 2026, Kalapas Bagansiapiapi Tegaskan Disiplin, Keamanan, dan Kesehatan WBP
- Rohil
- 05 Januari 2026 17:23 WIB
Tukar Posisi Kakan Kemenag, Muliardi Lantik Fuadi ke Siak dan Erizon ke Kampar
- Riau
- 05 Januari 2026 14:42 WIB
Amsakar Pimpin Penghormatan Terakhir untuk Abang Wakil Wali Kota
- Batam
- 05 Januari 2026 10:11 WIB
Amsakar Tekankan Integritas dan Kolaborasi Tanpa Ego Sektoral pada Apel Perdana 2026
- Batam
- 05 Januari 2026 10:09 WIB
PLN Berhasil Operasikan Jalur 2 Transmisi Pangkalan Brandan-Langsa, Pasokan Listrik Ke Aceh Makin Andal
- Nasional
- 05 Januari 2026 09:34 WIB
Terkini: Ledakan Pipa Gas PT TGI di Inhil 10 Orang Terluka
- Riau
- 04 Januari 2026 20:39 WIB
