Deklarasi Pasangan Anton- Syafaruddin Poti Daftar Ke KPU Menuju Bupati Dan Wakil Bupati Rohul
Rohul - Lautan manusia memadati Taman Kota Pasir Pangaraian, dalam deklarasi Calon Bupati-Wakil Bupati Rokan Hulu (Rohul) Tahun 2024 Anton ST MM- Syafaruddin Poti SH MM, Kamis (29/8/2024).
Ribuan Massa berduyun-duyun untuk mendukung Pasangan Calon (Paslon) Anton ST MM- Syafaruddin Poti SH MM, dengan semboyan Koalisi Membangun Negeri diusung Partai Gerindra, PDI-Perjuangan, Partai Hanura, PPP dan Partai Umat.
Terlihat setelah Pasangan Anton ST MM- Syafaruddin SH MM mendaftar secara resmi di Kantor KPUD Rohul, pasangan yang dinilai paling potensial ini ke Taman Kota Pasir Pangaraian untuk deklarasi.
Dalam kesempatan itu, Ketua Tim Koalisi Bersama Membangun Negeri Novliwanda Ade Putra ST MSi, setelah didaftarkan, di KPUD Rohul, sekarang digelar deklarasi, untuk itu, perlu kerjasama dan kerja keras untuk pasangan Calon Anton ST MM- Syafaruddin Poti SH MM.
“Pasangan, Anton ST MM- Syafaruddin Poti atau yang disingkat ASA, pasangan berlatarbelakang unsur Birokrat dan Politisi yang handal dan mumpuni di tengah-tengah Masyarakat,” kata Wanda.
Di tempat yang sama, Tokoh Masyarakat Riau H Suparman S Sos, Dia pesan kepada Masyarakat Rohul supaya memilih pasangan berkualitas yang sudah berpengalaman dalam mengurus Masyarakat.
“Saya kenal semua Calon, tapi Saya akan memilih Anton-Syafaruddin Poti, karen orangnya berpanglaman dan berkualitas,” tuturnya.
Tampak, H Suparman Eks Bupati Rohul ini memanggil semua perwakilan Suku untuk hadir di panggung untuk menyampaikan orasi serta apa yang diinginkannya dalam pembangunan Rohul.
Sementara itu, Calon Bupati Rohul Anton ST MM, mengajak semua Masyarakat Rohul untuk berjuang bersama, demi pembangunan Rohul yang lebih maju dan sejahtera ke depannya.
“Mari, sama-sama, kita mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) Kita menangkan Pasangan Calon Anton ST MM- Syafaruddin Poti SH MM,” imbuhnya.
Sedangkan, H Syafaruddin SH MM, menyampaikan Dirinya, mengajak seluruh Masyarakat Rohul untuk bersama-sama berjuang memenangkan Pasangan Anton ST MM- Syafaruddin Poti SH MM.
“Semoga Rohul Maju, kemudian Masyarakat bisa lebih sejahtera,” pungkasnya mengakhiri.
Terpantau dalam deklarasi tersebut, untuk pengamanan aktif dilakukan, Personil Polres Rohul, kemudian dihadiri Artis Nasional Mardon serta Artis Lokal lainnya. Nurdin
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Lanal Ranai Bentuk Saka Bahari sebagai Garda Muda Penjaga Kedaulatan Laut
- Natuna
- 19 November 2025 12:43 WIB
Pesan Tegas Menhan di Natuna : Lanud RSA Harus Jadi Posko Depan Pertahanan Negara
- Natuna
- 19 November 2025 10:32 WIB
Asahan Perkuat Komitmen Restorative Justice, Bupati Hadiri Penandatanganan PKS
- Asahan
- 19 November 2025 08:25 WIB
Gerak Cepat PLN Pulihkan Aceh: Transmisi Stabil, Sistem Kembali Normal 100 Persen
- Nasional
- 19 November 2025 08:17 WIB
Sarasehan Pengembangan Perikanan Asahan Bahas Tantangan dan Arah Kebijakan 2025
- Asahan
- 19 November 2025 08:12 WIB
DKP Kepri Gelar Bimtek Sertifikasi Nelayan: 180 Peserta Dibekali Kompetensi dan Keselamatan Melaut
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 22:01 WIB
PKK Asahan Gelar Pelatihan Administrasi dan Kelembagaan 2025
- Asahan
- 18 November 2025 20:02 WIB
Aktivis Sayangkan Pengadaan Mobil Dinas Bupati Kampar di Tengah Banyaknya Kebutuhan Mendesak
- Kampar
- 18 November 2025 19:09 WIB
DPRD Kampar Gulirkan Wacana Pansus Hak Angket Terkait Sejumlah Polemik Kebijakan Bupati
- Kampar
- 18 November 2025 14:34 WIB
Simposium Lamun Nasional Bali, Kepri Dorong Kolaborasi Jaga Karbon Biru dan Habitat Dugong
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 12:26 WIB
Cabdis Kelautan dan Perikanan Anambas Jemput Bola Layanan e-BKP
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 09:32 WIB
