Eazy Passport Hadir di PLN UIP3B Sumatera
- Reporter: Redaksi
- 21 November 2022, 09:17:06 WIB
- Riau
Pekanbaru- PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Sumatera bekerja sama dengan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pekanbaru. Kerjasama tersebut berupa layanan Eazy Passport di Kantor Induk UIP3B Sumatera.
"Layanan Eazy Passport ini merupakan layanan resmi pembuatan paspor secara kolektif di luar Kantor Imigrasi, yang dapat dilaksanakan di tempat pemohon", ujar Adri Yunanda Putra selaku Assistant Manager Komunikasi dan Manajemen Stakeholder PLN UIP3B Sumatera, Senin (21/11/2022).
Ia mengatakan bahwa program ini dibuka sejak akhir bulan Oktober lalu. Pegawai yang hendak mengajukan permohonan pembuatan atau perpanjangan paspor mulai mengisi formulir dan menyerahkan persyaratan administrasi serta pembayaran paspor ke Bidang Keuangan, Komunikasi, dan Umum PLN UIP3B Sumatera yang bertindak sebagai panitia pelaksana.
Setelah menerima berkas, pihak Kantor Imigrasi melakukan wawancara dan pengambilan data biometrik berupa foto dan rekam sidik jari kepada 50 orang pegawai PLN UIP3B Sumatera dan keluarga yang lolos pemeriksaan berkas administrasi.
Selanjutnya, pegawai dan keluarga hanya perlu menunggu paspor dicetak yang pengambilannya juga bisa dilakukan secara kolektif oleh perwakilan dari instansi, maupun dikirim ke alamat instansi.
Program ini sangat efektif dan memudahkan pegawai keluarga besar PLN UIP3B Sumatera dalam pembuatan dan perpanjangan paspor.
Karena selain mengurang interaksi antar individu di tengah himbauan penerapan protokol kesehatan COVID-19.
"Pegawai dapat menghemat waktu dan biaya transportasi karena tidak perlu datang ke kantor Imigrasi", tukas Adri. Advetorial