PEKANBARU - Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Riau mencatat ekonomi Riau Triwulan IV-2024 tumbuh sebesar 3,52 persen secara year on year (y-on-y). Angka ini juga meningkat 0,16 persen jika dibandingkan dengan Triwulan III-2024.
Kepala BPS Provinsi Riau, Asep Riyadi, mengatakan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Provinsi Riau Triwulan IV-2024 sebesar Rp289,25 triliun (ADHB) dan Rp145,76 triliun (ADHK). Ini meningkat dibanding PDRB Provinsi Riau Triwulan IV-2023 sebesar Rp264,22 triliun (ADHB) dan Rp140,81 triliun (ADHK).
"Ekonomi Riau Triwulan IV-2024 tumbuh 3,52 persen (y-on-y)," ujar Asep dalam acara Rilis Berita Resmi BPS Provinsi Riau pada Rabu (5/2/25).
Lebih lanjut Asep menjelaskan, jika dilihat berdasarkan ekonomi Riau tanpa Migas pada Triwulan IV-2024, juga tumbuh positif 3,90 persen secara y-on-y. Angka ini mengalami peningkatan 0,22 persen jika dibandingkan dengan Triwulan III-2024.
"Kalau tadi ekonomi Riau Triwulan IV-2024 tumbuh 3,52 persen, jika dipisah dari Migas menjadi lebih tinggi, yaitu 3,90 persen. Jadi selisihnya kurang lebih 0,38 persen. Ini maknanya Migas perkembangannya terkontraksi, maka perekonomian Riau tanpa Migas lebih tinggi," sebutnya.
PDRB tanpa Migas Provinsi Riau Triwulan IV-2024 sebesar Rp247,69 triliun (ADHB) dan Rp128,92 triliun (ADHK). Meningkat dibanding PDRB Provinsi Riau Triwulan IV-2023 sebesar Rp220,32 triliun (ADHB) dan Rp124,08 triliun (ADHK). Dengan angka tersebut, Asep menebutkan bahwa perekonomian Riau Triwulan IV-2024 berada pada peringkat dua di luar Pulau Jawa dan peringkat keenam Nasional.
"Secara spasial, perekonomian Riau Triwulan IV-2024 peringkat dua di luar Pulau Jawa dan peringkat keenam dilevel Nasional," tutup Asep. Rilis
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Gubernur Riau ajak Masyarakat Tertib Bayar Pajak
- Riau
- 21 April 2025 22:27 WIB
Geger! Debt Collector Keroyok Wanita di Depan Mapolsek Bukitraya, Kapolsek Dicopot
- Hukum
- 21 April 2025 21:53 WIB
Bupati Asahan Pimpin Rapat Forkopimda
- Asahan
- 21 April 2025 21:49 WIB
Wabup Asahan Terima Audiensi BPJS Kesehatan
- Asahan
- 21 April 2025 21:48 WIB
Setiap Desa di Kampar Miliki Koperasi Merah Putih, Ini Payung Hukumnya
- Kampar
- 21 April 2025 21:45 WIB
Tanpa Ribet, Warga Kampar Bisa Beli Emas Lewat BRImo
- Riau
- 21 April 2025 14:44 WIB
Jangan Risau, Pelaku Usaha di Kampar Bisa Ajukan KUR BRI
- Riau
- 21 April 2025 11:11 WIB
Diskop UKM Dan Naker Meranti Mencatat Dari 300 Koperasi Hanya 87 Yang Aktif
- Meranti
- 20 April 2025 18:06 WIB
Natuna akan Dibangun Sekolah Rakyat : Fasilitas Asrama dan Konsumsi Gratis untuk Siswa Kurang Mampu
- Kepri
- 20 April 2025 15:55 WIB
Cegah Benda Terlarang, Rutan Karimun Lakukan Troling dan Merazia Hunian Warga Binaan
- Karimun
- 20 April 2025 10:25 WIB
Salat Jum'at Perdana, Masjid Sultan Yahya Pondok Pesantren Darul Hadist Siak diresmikan
- Siak
- 19 April 2025 18:51 WIB