Gubri Buka Seminar Nasional Pengembangan Industri Pakan di Riau
PEKANBARU - Gubernur Riau (Gubri) membuka secara resmi seminar Nasional Pengembangan Industri Pakan di Riau, pada Rabu (24/08/2022).
Seminar Nasional ini diselenggarakan oleh Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai yang bekerja sama dengan Fakultas Peternakan Institut Pertanian Bogor (IPB) dan Asosiasi Ilmu Nutrisi Indonesia Wilayah Riau.
"Bismillahirahmanirrahim, Seminar Nasional Pengembangan Pakan di Riau resmi dibuka," kata Gubri Syamsuar melalui tapping video dalam acara seminar Nasional, Rabu (24/8/2022).
Gubri menjelaskan, pengembangan peternakan sangat potensial baik dilihat dari perkembangan populasi ternak dan ketersediaaan bahan baku ternak. Namun, pengembangan industri pakan di Provinsi Riau belum sesuai dengan potensi yang dimiliki.
Diakui Syamsuar, situasi ini perlu dicari penyebab dan permasalahannya. Kemudian, bisa mendapatkan jawaban dan model pengembangan untuk dapat menggerakkan perekonomian rakyat.
"Sehingga program pemerintah yang pro ke rakyat dapat dirasakan manfaatnya," katanya.
Selain itu, orang nomor satu di Riau itu mengatakan, Pemprov Riau memberikan apresiasi yang tinggi atas pelaksanaan seminar Nasional terkait pengembangan industri pakan di Riau ini.
Gubri berharap, melalui seminar ini para peserta dapat menghasilkan rumusan tentang model pemberdayaan masyarakat, teknologi, sarana, dan prasarana yang dapat memperkuat perkembangan industri pakan.
"Kami tentu berharap melalui kegiatan seminar ini, adik-adik semua dapat memperkuat perkembangan industri pakan yang berorientasi memberikan tambahan penghasilan di masyarakat sebagai akibat adanya peningkatan nilai tambah dari setiap proses industri," kata Syamsuar.
Menurutnya, Universitas Pahlawan sebagai salah satu pengemban Tri Dharma Perguruan Tinggi kiranya dapat berperan dalam menjawab tantangan tersebut dan memberikan saran yang produktif untuk kemajuan Provinsi Riau.
"Universitas Pahlawan kelak akan menghasilkan tenaga terampil yang terdidik melalui program studi peternakan yang telah dikembangkan," ungkapnya.
Selain itu, Universitas Pahlawan yang saat ini telah dikenal luas khususnya di Provinsi Riau. Juga telah berperan dalam pembangunan dan pengembangan baik secara langsung maupun tidak langsung.
"Universitas Pahlawan diharapkan terus menerus mengembangkan teknologi yang relevan dengan kebutuhan masyarakat melalui kegiatan penelitian dan pengkajian. Semoga kegiatan seminar ini mencapai sasarannya dan berlangsung dengan sukses," tutup Gubri Syamsuar. Advetorial
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Sidang Lapangan PN Bangkinang, Batas Tanah Penggugat Jelas, Tergugat Dinilai Tak Konsisten
- Kampar
- 19 November 2025 19:56 WIB
Ditetapkan Jadi Tersangka, 4 Anggota KPU Karimun Langsung Ditahan
- Karimun
- 19 November 2025 17:50 WIB
Puncak Hari Bhakti KEMENIMIPAS Ke-1, Lapas Bagansiapiapi Gelar Tasyakuran
- Rohil
- 19 November 2025 16:37 WIB
Lapas Bagansiapiapi Gelar Kejuaraan Tenis Meja Tingkat SD Se-Kecamatan Bangko Sambut HUT KEMENIMIPAS
- Rohil
- 19 November 2025 16:34 WIB
Lanal Ranai Bentuk Saka Bahari sebagai Garda Muda Penjaga Kedaulatan Laut
- Natuna
- 19 November 2025 12:43 WIB
Pesan Tegas Menhan di Natuna : Lanud RSA Harus Jadi Posko Depan Pertahanan Negara
- Natuna
- 19 November 2025 10:32 WIB
Asahan Perkuat Komitmen Restorative Justice, Bupati Hadiri Penandatanganan PKS
- Asahan
- 19 November 2025 08:25 WIB
Gerak Cepat PLN Pulihkan Aceh: Transmisi Stabil, Sistem Kembali Normal 100 Persen
- Nasional
- 19 November 2025 08:17 WIB
Sarasehan Pengembangan Perikanan Asahan Bahas Tantangan dan Arah Kebijakan 2025
- Asahan
- 19 November 2025 08:12 WIB
DKP Kepri Gelar Bimtek Sertifikasi Nelayan: 180 Peserta Dibekali Kompetensi dan Keselamatan Melaut
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 22:01 WIB
PKK Asahan Gelar Pelatihan Administrasi dan Kelembagaan 2025
- Asahan
- 18 November 2025 20:02 WIB
