Lansia yang Terjatuh dari Jembatan Merah Kampar Ditemukan Meninggal
PEKANBARU - Setelah tiga hari pencarian intensif, Tim SAR Gabungan akhirnya menemukan Maksum (65), seorang kakek yang dilaporkan terpeleset dan jatuh dari Jembatan Merah di Desa Ganting Damai, Kecamatan Salo, Kabupaten Kampar.
Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada Kamis (26/12/2024), sekitar 15 kilometer dari lokasi kejadian.
“Korban ditemukan di titik koordinat 0°22'22"N 101°04'24"E. Jasadnya langsung dievakuasi ke RSUD Bangkinang untuk visum sebelum diserahkan kepada pihak keluarga,” ujar Kepala Kantor SAR Pekanbaru, Budi Cahyadi.
Setelah korban ditemukan operasi pencarian yang melibatkan berbagai instansi, seperti BPBD Kampar, Tagana Kampar, aparat desa, dan masyarakat setempat, resmi dihentikan.
"Dengan ditemukannya korban, operasi SAR gabungan dinyatakan selesai, dan seluruh tim dikembalikan ke kesatuan masing-masing," tambah Budi.
Diceritakan Budi, insiden memilukan ini terjadi pada Selasa (24/12/2024) sekitar pukul 16.00 WIB. Maksum, warga Dusun Muara Danau, Desa Sipungguk, terpeleset saat mandi di tepi sungai yang berada di bawah Jembatan Merah.
Kejadian tersebut disaksikan langsung oleh istrinya, Nursiah, yang segera meminta pertolongan warga sekitar.
Setelah menerima laporan, Tim Rescue Kantor SAR Pekanbaru tiba di lokasi kejadian pada pukul 23.00 WIB dan langsung memulai pencarian.
Hari ini, Kamis (26/12) upaya gabungan yang menggunakan peralatan lengkap serta bantuan masyarakat akhirnya membuahkan hasil. MCR
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Gubernur Riau ajak Masyarakat Tertib Bayar Pajak
- Riau
- 21 April 2025 22:27 WIB
Geger! Debt Collector Keroyok Wanita di Depan Mapolsek Bukitraya, Kapolsek Dicopot
- Hukum
- 21 April 2025 21:53 WIB
Bupati Asahan Pimpin Rapat Forkopimda
- Asahan
- 21 April 2025 21:49 WIB
Wabup Asahan Terima Audiensi BPJS Kesehatan
- Asahan
- 21 April 2025 21:48 WIB
Setiap Desa di Kampar Miliki Koperasi Merah Putih, Ini Payung Hukumnya
- Kampar
- 21 April 2025 21:45 WIB
Tanpa Ribet, Warga Kampar Bisa Beli Emas Lewat BRImo
- Riau
- 21 April 2025 14:44 WIB
Jangan Risau, Pelaku Usaha di Kampar Bisa Ajukan KUR BRI
- Riau
- 21 April 2025 11:11 WIB
Diskop UKM Dan Naker Meranti Mencatat Dari 300 Koperasi Hanya 87 Yang Aktif
- Meranti
- 20 April 2025 18:06 WIB
Natuna akan Dibangun Sekolah Rakyat : Fasilitas Asrama dan Konsumsi Gratis untuk Siswa Kurang Mampu
- Kepri
- 20 April 2025 15:55 WIB
Cegah Benda Terlarang, Rutan Karimun Lakukan Troling dan Merazia Hunian Warga Binaan
- Karimun
- 20 April 2025 10:25 WIB
Salat Jum'at Perdana, Masjid Sultan Yahya Pondok Pesantren Darul Hadist Siak diresmikan
- Siak
- 19 April 2025 18:51 WIB