Cabup Yusri Akan Angkat Seluruh Tenaga Honorer Kampar
TAMBANG- Calon Bupati (Cabup) Kampar nomor urut 2 , Yusri mengatakan apabila terpilih sebagai Bupati Kampar akan mengangkat semua tenaga honorer yang tersisa di lingkungan pemerintahan Kabupaten Kampar.
Semasa menjadi Sekretaris daerah (Sekda) Kampar, Yusri DT Bandaro Mudo langsung memperjuangkan nasib tenaga honorer sampai ke Kementerian PAN-RB di Jakarta.
"Waktu itu saya bawa uang sebesar 57 Miliar guna pengangkatan 4000 honorer menjadi PPPK," kenangnya saat kampanye dialogis di Desa Gobah, Kecamatan Tambang, Sabtu (26/10/2024).
Yusri yang berpasangan dengan Rinto Pramono tersebut mengatakan semasa itu beberapa Kabupaten di Provinsi Riau seperti Kuansing, Kepulauan Meranti tenaga honorer banyak diberhentikan.
"Tetapi saya tetap komitmen untuk meperhatikan nasib para pegawai dan guru sekolah yang belasan tahun belum diangkat," ujarnya.
Disamping itu, Yusri juga memberi atensi kepada pendidikan agamis, Pondok Pesantren (Ponpes).
Ia menyebut ketika mengunjung salah satu Ponpes di Kabupaten Kampar sangat terkujut akan kondisi tersebut.
"Ruang belajar, kamar tidur dan fasilitas yang lainnya juga belum memadai," ujarnya.
Kedepannya apabila menjadi Bupati Kampar, Ia akan menegakkan standarisasi bagi pendirian Ponpes tersebut.
"Apabila standarisasi tidak tercapai, maka kita tidak akan berikan perizinan pendirian Ponpes," ujarnya.
Ia mengatakan anggaran terkait Pembinaan Ponpes tersebut berasal dari perusahaan swasta melalui dana Tanggungjawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).
"Kita punya banyak perusaahaan di Kabupaten Kampar ini, tidak mungkin mereka tidak mau membantu," pungkasnya. Reza
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Hampir Satu Dekade Manfaatkan KUR BRI, Kini Ampera Adi Ropan Nikmati Hasil
- Kampar
- 22 April 2025 15:48 WIB
Sambut Hari Bumi, Wabup Husni dan Kemenag Siak Tanam Pohon Matoa
- Siak
- 22 April 2025 15:42 WIB
Pemda Siak siap sukseskan Jambore Karhutla 2025 di Kecamatan Minas
- Siak
- 22 April 2025 15:40 WIB
Rapat Bersama Mendagri, Pj Sekda Siak Bahas Penyelenggaraan Sekolah Rakyat
- Siak
- 22 April 2025 15:39 WIB
Divhubintar Polri Kunjungi Polsek Tebing, Ini yang Sampaikan Kapolsek Binsar
- Karimun
- 22 April 2025 14:38 WIB
Pemkab Natuna Distribusikan Pupuk Bersubsidi kepada Kelompok Tani
- Kepri
- 22 April 2025 11:18 WIB
Jaga Keandalan Listrik Bengkulu, PLN ULTG Pekalongan Lakukan Pemeliharaan Penghantar Dua Tahunan
- Nasional
- 22 April 2025 09:54 WIB
Gubernur Riau ajak Masyarakat Tertib Bayar Pajak
- Riau
- 21 April 2025 22:27 WIB
Geger! Debt Collector Keroyok Wanita di Depan Mapolsek Bukitraya, Kapolsek Dicopot
- Hukum
- 21 April 2025 21:53 WIB
Bupati Asahan Pimpin Rapat Forkopimda
- Asahan
- 21 April 2025 21:49 WIB
Wabup Asahan Terima Audiensi BPJS Kesehatan
- Asahan
- 21 April 2025 21:48 WIB