Disdikbud Rokan Hilir Gelar Lomba Meriahkan HUT RI ke-80

Rokan Hilir- Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-80, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Rokan Hilir bekerjasama dengan Dharma Wanita Persatuan (DWP) Disdikbud Kabupaten Rokan Hilir akan melaksanakan beberapa kegiatan lomba. Kegiatan ini akan digelar pada:

- Hari: Kamis
- Tanggal: 21 Agustus 2025
- Pukul: 08.00 WIB
- Tempat: Halaman Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Rokan Hilir

Peserta lomba diwajibkan mengenakan pakaian olahraga atau baju kaos warna merah putih yang sesuai dengan tema kemeriahan HUT RI.

Kegiatan Lomba yang Akan Dilaksanakan

Ada enam jenis lomba yang akan dilaksanakan, yaitu:

1. Lomba memindahkan balon menggunakan tangan tanpa memegang balon (1 kelompok 5 orang)

2. Lomba memindahkan air dengan tangan yang saling berkaitan antara satu dengan tangan yang lain (1 kelompok 5 orang)

3. Lomba PBB (Pasukan Baris Berbaris) dengan mata tertutup (1 kelompok 5 orang terdiri dari 1 orang komandan dan 4 orang anggota)

4. Lomba melewati gelas yang disusun memanjang bolak balik dengan mata tertutup (perorangan)

5. Lomba membawa balon yang diletakkan di ketiak kiri kanan dan dijepit pada lutut/paha sambil berjalan bolak balik (perorangan)

6. Lomba mencari karet di dalam tepung menggunakan pipet/sedotan (perorangan)

Peralatan dan bahan perlombaan akan disediakan oleh panitia. Bagi yang ingin mendaftar sebagai peserta lomba dapat berkoordinasi dengan Pengurus DWP atau Sekretariat DWP.

Contact Person

Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi:

1. Eka Sandra
2. Sidarna
3. Dwi Rozaini

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat mempererat hubungan silaturahmi di antara kita semua. Mari kita meriahkan HUT RI ke-80 dengan semangat dan kebersamaan! Wassalamu'alaikum warohmatullahi wabarakatuh. Indra

Editor : Nurdin Tambunan



Bagikan