Gerai Vaksin Polres Kampar Kembali Gelar Vaksinasi Untuk Keluarga Polri dan Masyarakat
KAMPAR - Gerai Vaksin Polres Kampar kembali mengadakan vaksinasi untuk anggota Polri, Bhayangkari dan anak anggota Polri serta masyarakat umum, kegiatan vaksinasi ini diadakan di Gedung Serbaguna Polres Kampar pada Rabu pagi hingga siang (04/08/2021).
Petugas Vaksinatornya berasal dari Dinas Kesehatan Kabupaten Kampar yang dipimpin dr. Ikhsan, bekerjasama dengan Tim Dokkes Polres Kampar dibawah Koordinator Kabag Sumda KOMPOL Maryanta.
Masyarakat yang hadir untuk mengikuti vaksinasi ini cukup antusias, namun karena persediaan vaksin dari Polri ini jumlahnya terbatas, maka jumlah keseluruhan yang dapat divaksin hanya 174 orang.
Kegiatan vaksinasi ini dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan, petugas berupaya mengatur sedemikian rupa untuk menghindari kerumunan dari peserta yang hadir.
Seperti biasa proses vaksinasi ini melalui beberapa tahapan, mulai dari pendataan peserta, melakukan Skrining untuk mengetahui kondisi dan riwayat kesehatan peserta, penyuntikan vaksin bagi yang memenuhi syarat dan terakhir melakukan Observasi bagi peserta yang telah divaksin.
Kabag Sumda KOMPOL Maryanta selaku Koordinator kegiatan saat dikonfirmasi menyampaikan, bahwa pelaksanaan vaksinasi pada Gerai Vaksin Polres Kampar hari ini diikuti 174 orang, dimana untuk vaksin dosis 1 sebanyak 22 orang, terdiri dari Bhayangkari 2 orang dan anak anggota Polri 20 orang.
Sementara untuk Vaksin Dosis 2 sebanyak 152 orang, terdiri dari anggota Polri 3 orang, Bhayangkari 26 orang, anak anggota Polri 9 orang, Purnawirawan 2 orang dan masyarakat umum 112 orang.
Sebenarnya masih ada warga masyarakat lainnya yang minta divaksin pada Gerai Vaksin Polres Kampar hari ini, namun karena persediaan vaksin dari Polri ini hanya 16 vial, jadi hanya cukup untuk 174 orang, jelas Maryanta.
Kegiatan Vaksinasi pada Gerai Vaksin Polres Kampar hari ini berakhir sekira pukul 14.00 wib, dan seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan lancar. (Rls Humas/rano)
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Sidang Lapangan PN Bangkinang, Batas Tanah Penggugat Jelas, Tergugat Dinilai Tak Konsisten
- Kampar
- 19 November 2025 19:56 WIB
Ditetapkan Jadi Tersangka, 4 Anggota KPU Karimun Langsung Ditahan
- Karimun
- 19 November 2025 17:50 WIB
Puncak Hari Bhakti KEMENIMIPAS Ke-1, Lapas Bagansiapiapi Gelar Tasyakuran
- Rohil
- 19 November 2025 16:37 WIB
Lapas Bagansiapiapi Gelar Kejuaraan Tenis Meja Tingkat SD Se-Kecamatan Bangko Sambut HUT KEMENIMIPAS
- Rohil
- 19 November 2025 16:34 WIB
Lanal Ranai Bentuk Saka Bahari sebagai Garda Muda Penjaga Kedaulatan Laut
- Natuna
- 19 November 2025 12:43 WIB
Pesan Tegas Menhan di Natuna : Lanud RSA Harus Jadi Posko Depan Pertahanan Negara
- Natuna
- 19 November 2025 10:32 WIB
Asahan Perkuat Komitmen Restorative Justice, Bupati Hadiri Penandatanganan PKS
- Asahan
- 19 November 2025 08:25 WIB
Gerak Cepat PLN Pulihkan Aceh: Transmisi Stabil, Sistem Kembali Normal 100 Persen
- Nasional
- 19 November 2025 08:17 WIB
Sarasehan Pengembangan Perikanan Asahan Bahas Tantangan dan Arah Kebijakan 2025
- Asahan
- 19 November 2025 08:12 WIB
DKP Kepri Gelar Bimtek Sertifikasi Nelayan: 180 Peserta Dibekali Kompetensi dan Keselamatan Melaut
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 22:01 WIB
PKK Asahan Gelar Pelatihan Administrasi dan Kelembagaan 2025
- Asahan
- 18 November 2025 20:02 WIB
