Jadilah Pemilih Cerdas Kampar, 2 atau 5 Pos Anggaran
KAMPAR- Calon Bupati Kampar nomor urut 2 Yusri mengatakan selama ini Kabupaten Kampar hanya mendapatkan 2 pos anggaran berupa Dana Alokasi Umum (DAU) dan Dana Bagi Hasil (DBH). Anggaran tersebut merupakan dana belanja dan gaji pegawai
Mantan Sekda Kampar menyebut anggaran pendapatan dan belanja daerah didominasi belanja pegawai. Tercatat, belanja pegawai menyumbang porsi terbesar.
"DAU dan DBH ini merupakan dana mutlak diterima oleh Bupati, Tidurpun Bupati, Dana tersebut juga akan masuk ke daerah," ujarnya di Desa Naumbai, Kecamatan Kampar, Rabu (30/10/2024).
Tetapi apabila Yusri- Rinto menang, maka anggaran lain akan masuk ke Kabupaten Kampar. Contoh dana DAK. DAK merupakan dana khusus yang diberikan oleh presiden. Syaratnya harus satu partai yaitu partai Gerindra. Dan paslon Yusri- Rinto sudah berada pada partai tersebut.
Selanjutnya Bantuan Keuangan (Bankeu). Bankeu ini merupakan bantuan dari Gubernur Riau. Jika Paslon Nasir- Wardan terpilih pada Pemilihan Gubernur Riau, Maka dana ini akan masuk ke Kabupaten Kampar.
"Selanjutnya dana retribusi dari perusahaan yang beroperasi di wilayah Kabupaten Kampar, dan ini Bupati harus pintar untuk mengambil," ujarnya.
Diperkirakan, Apabila Yusri Rinto Menjadi Bupati Kampar 2024- 2029. APBD Kampar pada tahun 2026 akan naik sebesar 1 Triliun, dan total APBD tahun 2026 tersebut menjadi 4 Triliun.
Ia menyebut selama ini, Yusri Datuk Bandaro Mudo sudah melakukan sosialisasi dan kampanye hampir 250 titik.
"Insha allah target paslon Yusri- Rinto sebanyak 400 titik lakukan tatap muka serta diskusi untuk mencerdaskan masyarakat Kampar," ujarnya.
"Pilih Yusri- Rinto, jangan terpengaruh uang ratusan ribu demi dana 4 Triliun untuk pembangunan kampar yang berkesinambungan," tambahnya.
Ia mengatakan dengan penambahan anggaran besar tersebut, nantinya akan difokuskan pada pembangunan.
"Seperti revitalisasi jalan, jembatan, pendidikan, kesehatan serta peningkatan ekonomi, pertanian, perikanan dan UMKM," pungkasnya. Reza
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Ditetapkan Jadi Tersangka, 4 Anggota KPU Karimun Langsung Ditahan
- Karimun
- 19 November 2025 17:50 WIB
Puncak Hari Bhakti KEMENIMIPAS Ke-1, Lapas Bagansiapiapi Gelar Tasyakuran
- Rohil
- 19 November 2025 16:37 WIB
Lapas Bagansiapiapi Gelar Kejuaraan Tenis Meja Tingkat SD Se-Kecamatan Bangko Sambut HUT KEMENIMIPAS
- Rohil
- 19 November 2025 16:34 WIB
Lanal Ranai Bentuk Saka Bahari sebagai Garda Muda Penjaga Kedaulatan Laut
- Natuna
- 19 November 2025 12:43 WIB
Pesan Tegas Menhan di Natuna : Lanud RSA Harus Jadi Posko Depan Pertahanan Negara
- Natuna
- 19 November 2025 10:32 WIB
Asahan Perkuat Komitmen Restorative Justice, Bupati Hadiri Penandatanganan PKS
- Asahan
- 19 November 2025 08:25 WIB
Gerak Cepat PLN Pulihkan Aceh: Transmisi Stabil, Sistem Kembali Normal 100 Persen
- Nasional
- 19 November 2025 08:17 WIB
Sarasehan Pengembangan Perikanan Asahan Bahas Tantangan dan Arah Kebijakan 2025
- Asahan
- 19 November 2025 08:12 WIB
DKP Kepri Gelar Bimtek Sertifikasi Nelayan: 180 Peserta Dibekali Kompetensi dan Keselamatan Melaut
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 22:01 WIB
PKK Asahan Gelar Pelatihan Administrasi dan Kelembagaan 2025
- Asahan
- 18 November 2025 20:02 WIB
Aktivis Sayangkan Pengadaan Mobil Dinas Bupati Kampar di Tengah Banyaknya Kebutuhan Mendesak
- Kampar
- 18 November 2025 19:09 WIB
