Kampanye Dialogis Nasir-Wardan dan Yusri-Rinto di Kasikan Membludak
KASIKAN - Ribuan masyarakat menghadiri kampanye dialogis Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau H Muhammad Nasir dan Muhammad Wardan dan Calon Bupati/Wakil Bupati Kampar H Yusri-H Rinto Pramono di Desa Kasikan, Kecamatan Tapung Hulu, Kabupaten Kampar, Rabu (23/10/2024) di Balai Adat Kenegerian Kasikan.
Seperti diketahui, kedua pasangan calon ini sama-sama nomor urut 2.
Acara kampanye ini juga dirangkai dengan acara syukuran atas terpilihnya kembali tokoh masyarakat setempat Sunardi DS sebagai anggota DPRD Kabupaten Kampar untuk periode keempat.
Tampak hadir pada acara ini Ketua DPRD Kampar H Ahmad Taridi, Anggota DPRD Kampar Panji Gusti Pangestu, Rizki Ananda, alim ulama, tokoh adat, sejumlah tokoh masyarakat dan masyarakat dari berbagai suku. Sebelum acara dimulai, seluruh masyarakat makan siang bersama di dalam balai adat dan di tenda-tenda yang didirikan di depan balai adat.
Untuk acara ini Sunardi menyembelih dua ekor kerbau bersama warga untuk kebutuhan makan bersama. Dari pantauan, aneka makanan dan minuman disediakan panitia pada acara ini. Ribuan masyarakat tampak antusias dan bergembira. Nasir maupun Yusri juga mengajak masyarakat berdialog.
Calon Gubernur Riau H Muhammad Nasir mengatakan, persoalan di Kabupaten Kampar tidak bisa diatasi apabila kekurangan anggaran, baik pembangunan infrastruktur, peningkatan ekonomi, pelayanan kesehatan, peningkatan kualitas pendidikan dan lainnya.
Nasir mengatakan, dia bersama Datuk Yusri tahu caranya mendapatkan anggaran lebih banyak ke pemerintah pusat. Peluang itu cukup terbuka lebar karena mereka sama-sama diusung partainya Presiden Prabowo Subianto, Partai Gerindra.,
Nasir siap berbagi atau sharing dengan Datuk Yusri apabila diamanahkan menjadi Gubernur Riau karena Nasir menilai Yusri tahu dan paham dengan regulasi karena pengalaman Yusri selama 32 tahun menata pemerintahan dari tingkat bawah sampai menjadi Sekretaris Daerah Kampar. “Kami tahu di pusat di mana minta uang dan siapa yang ditemui,” tegas mantan anggota DPR RI tiga periode itu.
Nasir juga berjanji akan berbagi dengan seluruh kabupaten dan kota. “Kampar minimal akan kami beri APBN dan provinsi sebesar 500 miliar pertahun,” ulasnya.
Dengan anggaran yang banyak, seluruh jalan yang masih kuning atau belum diaspal akan diaspal.
Nasir juga membeberkan Diantara programnya. Diantaranya akan memberi seragam SD, SMP dan SMA seluruh perlengkapan baju dan pakaian dan sepatu gratis. Disamping itu menambah honor dokter dan fasilitas dokter hingga Rp 7,5 juta/bulan.
Sementara itu Anggota DPRD Kampar Sunardi DS menyampaikan alasan memilih Nasir dan Yusri.
Dikatakan, Nasir telah 15 tahun bersama masyarakat Kasikan yaitu sejak maju di DPR RI di periode pertamanya tahun 2014 lalu hingga 2024. Selama tiga periode di DPR RI, ia telah membantu membangun jaringan listrik, memberikan bantuan sampan untuk nelayan, membantu alat pertanian, fasilitasi tenaga kerja agar bisa diterima di perusahaan di daerah ini.
Namun Sunardi yang juga politisi Demokrat mengakui bahwa apa yang dilakukan Nasir tak terekspos di media.
Begitu juga Calon Bupati Kampar Yusri. Ketua Lembaga Adat Kampar (LAK) itu telah berpengalaman menjadi birokrat, punya jaringan yang luas dan perhatian terhadap pertanian, perkebunan dan sektor penggerak ekonomi lainnya. **
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Hampir Satu Dekade Manfaatkan KUR BRI, Kini Ampera Adi Ropan Nikmati Hasil
- Kampar
- 22 April 2025 15:48 WIB
Sambut Hari Bumi, Wabup Husni dan Kemenag Siak Tanam Pohon Matoa
- Siak
- 22 April 2025 15:42 WIB
Pemda Siak siap sukseskan Jambore Karhutla 2025 di Kecamatan Minas
- Siak
- 22 April 2025 15:40 WIB
Rapat Bersama Mendagri, Pj Sekda Siak Bahas Penyelenggaraan Sekolah Rakyat
- Siak
- 22 April 2025 15:39 WIB
Divhubintar Polri Kunjungi Polsek Tebing, Ini yang Sampaikan Kapolsek Binsar
- Karimun
- 22 April 2025 14:38 WIB
Pemkab Natuna Distribusikan Pupuk Bersubsidi kepada Kelompok Tani
- Kepri
- 22 April 2025 11:18 WIB
Jaga Keandalan Listrik Bengkulu, PLN ULTG Pekalongan Lakukan Pemeliharaan Penghantar Dua Tahunan
- Nasional
- 22 April 2025 09:54 WIB
Gubernur Riau ajak Masyarakat Tertib Bayar Pajak
- Riau
- 21 April 2025 22:27 WIB
Geger! Debt Collector Keroyok Wanita di Depan Mapolsek Bukitraya, Kapolsek Dicopot
- Hukum
- 21 April 2025 21:53 WIB
Bupati Asahan Pimpin Rapat Forkopimda
- Asahan
- 21 April 2025 21:49 WIB
Wabup Asahan Terima Audiensi BPJS Kesehatan
- Asahan
- 21 April 2025 21:48 WIB