PAD Kampar Melampaui Target Pajak Daerah Yang Telah Ditetapkan
- Reporter: Redaksi
- 11 April 2019, 22:13:26 WIB
- Riau, Kampar
Bangkinang – CeBernews.Co I Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Telah melakukan upaya bekerja secara maksimal dalam meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) dengan cara menggali setiap potensi yang ada dan melakukan koordinasi.
Kepala Bapenda Kampar Ali Sabri melalui Sekretaris Zamhur ST menyatakan pihaknya juga intens melakukan rekonsiliasi dengan OPD maupun pihak vertikal seperti PLN BPN dan BUMD serta BUMN lainnya.
Telah melakukan rapat atau rekonsiliasi dengan organisasi perangkat daerah (OPD) penghasil PAD maupun instansi vertikal seperti pihak PLN dan BPN. Begitu juga dengan pihak BUMN dan BUMD,” ungkap Zamhur saat ditemui di ruang kerjanya, Kamis,(11/4/19).
Dijelaskannya, Target pajak daerah 2017 sebesar Rp 77.894.596.899 terealisasi sebesar Rp 98.335.386.350,80 serta Target pajak daerah 2018 sebesar Rp.98.765.000.000 terealisasi sebesar Rp 114.532.289.252,95 berarti terjadi peningkatan PAD diatas target yang telah ditentukan, ” cetus Zamhur.
Ditambahkannya, Bapenda Kampar terus melakukan inovasi untuk meningkatkan PAD serta mempermudah akses pembayaran pajak daerah secara online, ” tutup Zamhur.
Penulis : Rano