Pasca Libur Idul Fitri 1446 H, Pemkab Natuna Kembali Beraktivitas, Ini Pesan Bupati Cen Sui Lan !
Natuna, resonansi.co - Setelah libur Idul Fitri 1446 H, Pemerintah Kabupaten Natuna menggelar upacara hari pertama kerja pada Selasa, 8 April 2025, di Halaman Kantor Bupati Natuna, Bukit Arai. Upacara ini dipimpin langsung oleh Bupati Natuna, Cen Sui Lan, dan dihadiri oleh Wakil Bupati Jarmin Sidik, Sekretaris Daerah, serta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Natuna.
Dalam amanatnya, Bupati Cen Sui Lan menyampaikan apresiasi kepada seluruh ASN yang hadir tepat waktu pada hari pertama kerja pasca libur Lebaran. Ia menekankan pentingnya disiplin dan dedikasi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
"Libur Idul Fitri telah usai. Kini saatnya kita kembali fokus bekerja dan meningkatkan kinerja demi kemajuan Kabupaten Natuna," ujar Cen Sui Lan.
Selain itu, Bupati juga mengingatkan pentingnya menjaga semangat kebersamaan dan gotong royong yang telah terjalin selama bulan Ramadan. Dirinya mengajak seluruh ASN untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik dan bekerja dengan penuh integritas.
Upacara tersebut juga menjadi momentum bagi para pegawai untuk saling bermaafan, mempererat silaturahmi, dan memperkuat komitmen bersama dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai pelayan masyarakat.
Dengan dimulainya aktivitas kerja pasca libur lebaran, diharapkan seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Natuna dapat bekerja lebih optimal dalam mewujudkan program-program pembangunan yang telah direncanakan demi kesejahteraan masyarakat Natuna. (Zaki)
Editor : Reza MF
Berita Terkait
Berita Terbaru
Sidak Pasar Inpres Kisaran, Wakil Bupati Asahan Minta Pedagang Tidak Gunakan Ruas Jalan
- Asahan
- 17 April 2025 08:14 WIB
Pemerintah Kabupaten Asahan Akan Tindak Tegas ASN Yang Gunakan Narkoba
- Asahan
- 16 April 2025 20:15 WIB
Pemkab Siak Tetapkan Status Siaga Darurat Karhutla
- Siak
- 16 April 2025 20:11 WIB
Tapem Kampar Bahas Langkah Desa Pulau Belimbing Menuju Desa Defenitif
- Kampar
- 16 April 2025 20:07 WIB
Rutan Karimun Gelar Olahraga dan Seni bagi Warga Binaan
- Karimun
- 16 April 2025 19:07 WIB
Wakil Bupati Asahan Pimpin Apel di Kecamatan Kota Kisaran Barat
- Asahan
- 16 April 2025 16:45 WIB
Bupati Asahan Buka Musabaqoh Tilawatil Qur'an Nasional (MTQN) Ke-56
- Asahan
- 16 April 2025 16:44 WIB
Ratusan Warga Kecamatan Gaung Anak Serka Gelar Aksi Unjuk Rasa Tuntuk PT. CPK
- Inhil
- 16 April 2025 13:40 WIB
Rapat Strategis Percepatan Pemekaran : Membuka Jalan Menuju Perubahan
- Kepri
- 16 April 2025 13:37 WIB
Bayar Tilang Kenderaan Polres Kampar Bisa Dari Rumah melalui Aplikasi BRImo
- Kampar
- 16 April 2025 13:17 WIB
Dorong Eksistensi Literasi di Era Digital, Perpustakaan Idrus M. Tahar Kabupaten Natuna Diresmikan
- Kepri
- 16 April 2025 13:02 WIB
