Pemprov Riau Apresiasi Panen Raya Jagung Polda
KAMPAR - Polda Riau berhasil melakukan Panen Raya Jagung Tahap I. Program ini, menjadi bukti nyata sinergi antara Kepolisian dan pemangku kepentingan terkait dalam mendukung ketahanan pangan nasional.
Kegiatan tersebut, tentu saja mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, termasuk Pemerintah Provinsi Riau. Pj Sekdaprov Riau, Taufiq OH, menyampaikan apresiasi kepada Kapolda Riau. Hal itu karena, panen raya jagung telah dilaksanakan secara serentak di 12 kabupaten/kota di bumi lancang kuning.
Menurut Taufik, langkah strategis ini merupakan upaya terpadu untuk mengatasi permasalahan di sisi hulu maupun hilir rantai pasokan jagung.
"Terima kasih Pak Kapolda karena sudah meningkatkan dari sisi hulunya. Terima kasih juga karena sudah menyelesaikan persoalan, memang persoalannya itu di hilirnya. Berarti memang selama ini persoalannya di hilir dan ini pun sudah dikasihkan solusinya," ucapnya di Kawasan Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Riau, Desa Kualu Nanas, Tambang, Kampar, Riau, Rabu (26/02/2025).
Dijelaskan, keberhasilan panen tahap pertama ini menunjukkan bahwa koordinasi dan persiapan yang matang telah membuktikan hasil memuaskan. Sinergi antara Polda Riau dan Pemprov Riau telah memastikan bahwa setiap proses mulai dari penanaman hingga pemanenan berjalan dengan lancar.
"Bahwa kita tahu program penanaman jagung inikan bersinergi dengan Polda Riau. Kemarin juga sudah rapat sebelumnya dengan dinas ketahanan pangan kami dalam kesiapan untuk mensupport kegiatan ini. Kita pun bersejajar dari hulu sampai hilir," jelasnya.
Diungkapkan, Pj Sekdaprov Taufiq, upaya terpadu ini tidak hanya mengatasi permasalahan di sisi produksi, namun juga menyelesaikan kendala di hilir yang selama ini menjadi tantangan utama dalam distribusi hasil panen. Dengan dukungan penuh dari seluruh pihak, kendala hilir berhasil diidentifikasi dan diberikan solusi secara cepat.
Lebih lanjut, Taufiq OH menyampaikan harapan agar keberhasilan ini dapat memberikan dampak positif bagi petani jagung. "Sehingga, kedepan memang kita bisa mendapatkan harga tertentu, agar petani jagung itu juga terselamatkan dari sisi kesejahteraan dalam penjualan jagung," ungkapnya.
Sebagai informasi, dalam tahap pertama ini panen jagung dari Polda Riau berhasil dilakukan dengan estimasi 156,64 ton di total area seluas 39,16 hektare. Yang mana, dengan asumsi setiap satu hektare adalah empat ton. Galeri
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Tanpa Ribet, Warga Kampar Bisa Beli Emas Lewat BRImo
- Riau
- 21 April 2025 14:44 WIB
Jangan Risau, Pelaku Usaha di Kampar Bisa Ajukan KUR BRI
- Riau
- 21 April 2025 11:11 WIB
Diskop UKM Dan Naker Meranti Mencatat Dari 300 Koperasi Hanya 87 Yang Aktif
- Meranti
- 20 April 2025 18:06 WIB
Natuna akan Dibangun Sekolah Rakyat : Fasilitas Asrama dan Konsumsi Gratis untuk Siswa Kurang Mampu
- Kepri
- 20 April 2025 15:55 WIB
Cegah Benda Terlarang, Rutan Karimun Lakukan Troling dan Merazia Hunian Warga Binaan
- Karimun
- 20 April 2025 10:25 WIB
Salat Jum'at Perdana, Masjid Sultan Yahya Pondok Pesantren Darul Hadist Siak diresmikan
- Siak
- 19 April 2025 18:51 WIB
Penuh Keakraban, Bupati Asahan Hadiri Malam Penyambutan Komandan Korem 022/Pantai Timur
- Asahan
- 18 April 2025 11:46 WIB
Bupati Asahan Apresiasi Program Pembinaan Kesehatan Bagi Calon Jamaah Haji Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan
- Asahan
- 18 April 2025 11:45 WIB
Pemerintah butuh peran Wartawan dalam awasi setiap Kebijakan
- Asahan
- 18 April 2025 10:54 WIB
Pemkab Asahan Gelar Tes Asesmen Pemetaan/ Penilaian Kompetensi Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama
- Asahan
- 18 April 2025 10:52 WIB
Rakor bersama Gubernur Riau, Wabup Husni Sampai Sejumlah Usulan Pembangunan
- Siak
- 18 April 2025 10:51 WIB