Peringatan HKN Kabupaten Kampar 2024, Ini Jadwalnya
BANGKINANG- Kepala Dinas Kesehatan Kampar, Asmara Fitra Abadi melalui Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P), Haryanto, SKM, MKM mengatakan Hari Kesehatan Nasional (HKN) diperingati setiap tanggal 12 November tiap tahunnya.
Peringatan Hari Kesehatan Nasional 2024 bermula dari bermula dari keberhasilan pemberantasan wabah malaria pada 12 November 1964.
Tujuan Hari Kesehatan Nasional 2024 yakni membangun kesadaran masyarakat Indonesia tentang pentingnya kesehatan.
Ia mengatakan merujuk laman resmi Kemenkes, tema Hari Kesehatan Nasional 2024 adalah "Gerak Bersama Sehat Bersama.”
Tema Hari Kesehatan Nasional 2024 ini memiliki makna pentingnya menjaga kesehatan, mengajak masyarakat untuk senantiasa menjaga kesehatan, membangun semangat dan optimisme untuk terus sehat.
"Serta mengingatkan pentingnya melaksanakan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)," ujarnya.
Haryanto menyebut untuk apel gabungan peringatan HKN tingkat Kabupaten Kampar tahun 2024 akan dilaksanakan pada hari Senin (18/11/2024) mendatang.
"Rencana awal memang pada hari peringatan, disebakan ada peringatan hari Pahlawan, maka kita pindahkan," ujarnya.
Untuk acara puncak peringatan HKN 2024, Dinkes Kampar akan mengadakan pada hari Minggu (24/11/1024).
Acara dimulai dengan gerak jalan santai, senam bersama, bakti sosial serta skrining kesehatan penyakit menular dan tidak menular yang dipusatkan di lapangan pelajar, Bangkinang Kota. Acara ini juga menyediakan hadiah door prize bagi peserta.
"Kita juga mengadakan dialog edukasi kesehatan, yang menjadi narasumber adalah dokter spesialis, terbuka untuk umum," ujarnya.
Ia menyebut kegiatan ini adalah untuk membahagiakan masyarakat, kesejahteran bukan tanggung jawab dinas tetapi tanggungjawab bersama.
"Kepada masyarakat mari ramaikan acara ini, mari kita jaga peran serta masyarakat untuk tingkatkan kesadaran masyarakat. Kesehatan merupakan investasi untuk menuju generasi emas 2045," himbaunya. Adv
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Lanal Ranai Bentuk Saka Bahari sebagai Garda Muda Penjaga Kedaulatan Laut
- Natuna
- 19 November 2025 12:43 WIB
Pesan Tegas Menhan di Natuna : Lanud RSA Harus Jadi Posko Depan Pertahanan Negara
- Natuna
- 19 November 2025 10:32 WIB
Asahan Perkuat Komitmen Restorative Justice, Bupati Hadiri Penandatanganan PKS
- Asahan
- 19 November 2025 08:25 WIB
Gerak Cepat PLN Pulihkan Aceh: Transmisi Stabil, Sistem Kembali Normal 100 Persen
- Nasional
- 19 November 2025 08:17 WIB
Sarasehan Pengembangan Perikanan Asahan Bahas Tantangan dan Arah Kebijakan 2025
- Asahan
- 19 November 2025 08:12 WIB
DKP Kepri Gelar Bimtek Sertifikasi Nelayan: 180 Peserta Dibekali Kompetensi dan Keselamatan Melaut
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 22:01 WIB
PKK Asahan Gelar Pelatihan Administrasi dan Kelembagaan 2025
- Asahan
- 18 November 2025 20:02 WIB
Aktivis Sayangkan Pengadaan Mobil Dinas Bupati Kampar di Tengah Banyaknya Kebutuhan Mendesak
- Kampar
- 18 November 2025 19:09 WIB
DPRD Kampar Gulirkan Wacana Pansus Hak Angket Terkait Sejumlah Polemik Kebijakan Bupati
- Kampar
- 18 November 2025 14:34 WIB
Simposium Lamun Nasional Bali, Kepri Dorong Kolaborasi Jaga Karbon Biru dan Habitat Dugong
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 12:26 WIB
Cabdis Kelautan dan Perikanan Anambas Jemput Bola Layanan e-BKP
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 09:32 WIB
