Pj Sekda Kampar Ramlah Dampingi Menko PMK Muhadjir Effendy Resmikan Rusunawa UMRI
Pekanbaru - Pj Bupati Kampar Hambali SE, MBA, MH yang diwakili oleh Pj Sekda Kampar Ramlah, SE.M.Si menyaksikan dan mendampingi Menko PMK Muhajjir Effendy pada peresmian Rumah Susun Mahasiswa (Rusunawa) Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI) di Halaman Rusunawa Kampus Utama UMRI Jln. Tuanku Tambusai Pekanbaru. Rabu (9/10/2024).
Peresmian Rusunawa tersebut ditandai dengan penandatanganan prasasti yang kemudian dilanjutkan pemotongan pita oleh Menko PMK Prof. Dr. Muhadjir Effendy, M.A.P yang didampingi Dirjen Perumahan Kementerian PUPR Ir. Iwan Suprijanto, ST., MT., FIDSK., Plt Deputi VI Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Pendidikan dan Moderasi Beragama Kemenko PMK RI Prof. Warsito, S.Si.DEA.Ph.D, Direktur Rumah Susun yg diwakilkan Kepala Subdirektorat Wilayah II, Bapak Kiagoos Egie Ismail, S.T., M.T. Asisten I Setda Provinsi Riau Zulkifli Syukur, M.Ag.MSi, Pj Sekda Kampar Ramlah, SE.M.Si Rektor UMRI Dr. H. Saidul Amin, MA.
Dalam sambutannya, Rektor UMRI Dr. H. Saidul Amin, MA menyampaikan bahwa, UMRI saat ini semakin cerah dengan keberadaan Rusunawa ini , Rusunawa kita peruntukkan hari ini untuk mahasiswa kedokteran sebab yang mereka siangnya dididik dengan ilmu-ilmu kedokteran dan malam hari mereka dididik dengan soft skill sehingga selepas tamat nanti mereka betul-betul layak dipakai dunia dan akhirat.
Kemudian di rumah susun ini juga kita peruntukkan untuk mahasiswa-mahasiswa internasional dan juga ditempatkan untuk mahasiswa miskin dari luar daerah yang memang tidak kita pungut Biaya apapun.
Saidul Amin juga mengucapkan Alhamdulillah, saat ini UMRI sudah memiliki 9 fakultas yang terakhir fakultas kedokteran, mencakup lebih kurang 31 program studi dan mahasiswa berjumlah skitar 2627 orang.
Dirjen Perumahan Kementerian PUPR Ir. Iwan Suprijanto, ST., MT., FIDSK , menyampaikan bahwa pembangunan Rusunawa ini berasal dari APBN tahun anggaran 2022 - 2023 dengan jumlah 43 unit, type 24 - 3 lantai dengan kapasitas 168 orang.
Iwan Suprijanto juga katakan, bangunan Rusunawa hari ini diserah terimakan oleh Kemeterian PUPR kepada pihak Kampus UMRI dengan harapan dapat dikelola dengan baik, dialokasikan anggaran yang memadai untuk operasional dan perawatan, kemudian dibentuk pengelolaan yang baik, untuk kepentingan mahasiswa, sehingga kedepannya mahasiswa yang menempati rusunawa dapat memanfaatkan dan merawat bangunan secara baik, dan tetap menjadi tempat yang layak huni.
Selanjutnya Menko PMK Prof. Dr. Muhadjir Effendy, M.A.P. mengucapkan selamat atas peresmian Rusunawa UMRI terkhusus juga ucapan terima kasih atas bantuan dari kementrian PUPR kepada Kampus UMRI.
Prof. Dr. Muhadjir dalam sambutannya, bahwa Rusunawa UMRI adalah bagian dari program pemerintah yang bertujuan untuk mendukung lembaga pendidikan. peresmian gedung dilakukan setelah mahasiswa mulai menghuni fasilitas tersebut. “Kami sengaja melakukan peresmian Gedung rusunawa setelah dihuni. Dengan tujuan untuk mengevaluasi fungsionalitas dan tata kelola rusunawa ini. Dengan cara ini, kami dapat mengamati dan menilai kualitas bangunan sehingga jika ada yang perlu dibenahi, PUPR bisa segera mengambil tindakan.
Selain itu Prof. Muhadjir menekankan rusunawa di lingkungan Pendidikan lebih pada pemanfaatan dan perawatan dari rusunawa UMRI, Prof. Muhadjir juga mengharapkan gedung rusun ini dapat difungsikan sebagai laboratorium dalam pembentukan karakter dalam kehidupan bagi mahasiswa. Selain diisi dengan nilai keagamaan, juga diajarkan etika serta adab dan kesopanan, dan banyak kebiasaan positif dalam memanfaatkan fasilitas rusunawa, sehingga kedepannya untuk menjadi kebiasaan bagi penghuni Rusunawa.
Usai peresmian Rusunawa, Pj Sekda Kampar Ramlah, SE. M.Si menyampaikan ucapan terimakasih kepada Menko PMK yang telah meresmikan Rusunawa UMRI yang mana Rusunawa ini merupakan bantuan pembangunan dari Kementrian PUPR yang saat ini telah dimanfaatkan oleh mahasiswa UMRI.
Kita harapkan kedepannya Rusunawa ini bisa dimanfaatkan dan dijaga dengan baik seperti menjaga rumah sendiri dan bisa juga di gunakan untuk hal hal yang positif dengan memanfaatkan fasilitas yang ditelah disediakan dalam Rusunawa tersebut. "Harap Ramlah. Adv
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Sidang Lapangan PN Bangkinang, Batas Tanah Penggugat Jelas, Tergugat Dinilai Tak Konsisten
- Kampar
- 19 November 2025 19:56 WIB
Ditetapkan Jadi Tersangka, 4 Anggota KPU Karimun Langsung Ditahan
- Karimun
- 19 November 2025 17:50 WIB
Puncak Hari Bhakti KEMENIMIPAS Ke-1, Lapas Bagansiapiapi Gelar Tasyakuran
- Rohil
- 19 November 2025 16:37 WIB
Lapas Bagansiapiapi Gelar Kejuaraan Tenis Meja Tingkat SD Se-Kecamatan Bangko Sambut HUT KEMENIMIPAS
- Rohil
- 19 November 2025 16:34 WIB
Lanal Ranai Bentuk Saka Bahari sebagai Garda Muda Penjaga Kedaulatan Laut
- Natuna
- 19 November 2025 12:43 WIB
Pesan Tegas Menhan di Natuna : Lanud RSA Harus Jadi Posko Depan Pertahanan Negara
- Natuna
- 19 November 2025 10:32 WIB
Asahan Perkuat Komitmen Restorative Justice, Bupati Hadiri Penandatanganan PKS
- Asahan
- 19 November 2025 08:25 WIB
Gerak Cepat PLN Pulihkan Aceh: Transmisi Stabil, Sistem Kembali Normal 100 Persen
- Nasional
- 19 November 2025 08:17 WIB
Sarasehan Pengembangan Perikanan Asahan Bahas Tantangan dan Arah Kebijakan 2025
- Asahan
- 19 November 2025 08:12 WIB
DKP Kepri Gelar Bimtek Sertifikasi Nelayan: 180 Peserta Dibekali Kompetensi dan Keselamatan Melaut
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 22:01 WIB
PKK Asahan Gelar Pelatihan Administrasi dan Kelembagaan 2025
- Asahan
- 18 November 2025 20:02 WIB
