Safari Ramadan, Wagubri SF Hariyanto Kunjungi Masjid Al Muhsinin
PEKANBARU - Wakil Gubernur Riau SF Hariyanto bersama jajaran Pemprov Riau melakukan Safari Ramadan 1446 H di Masjid Al Muhsinin, Jalan Akasia, Pekanbaru, Kamis (6/3/2025) malam. Pantauan Media Center Riau, sebelum melakukan salat isya, antusias warga lumayan tinggi. Hal ini dilihat dengan ramainya warga yang menanti kehadiran Wakil Gubernur Riau beserta rombongan.
Dikatakan, Wagubri SF Hariyanto bahwa bulan puasa merupakan momentum penting untuk mempererat silaturahmi. Oleh karena itu, kedatangannya merupakan bentuk menjalin keakraban antara pemerintah dan masyarakat.
"Malam ini merupakan malam yang kedua di hari ketujuh bulan ramadan. Alhamdulillah, hari ini kita masih diberi kesehatan, menjalin silaturahim di bulan suci ramadan," kata SF Hariyanto.
Dijelaskannya, dengan silaturahmi yang erat, pembangunan daerah dapat berjalan lebih baik karena berlandaskan semangat persaudaraan. Sehingga, Wagubri SF Hariyanto berdoa melalui kebersamaan ini dapat menjadi kunci utama untuk mewujudkan pembangunan Riau.
"Semoga dari pertemuan ini kita diberikan kesehatan dan saling mendoakan untuk kebersamaan. Selamat menjalankan ibadah puasa, insyaAllah dalam membangun Riau ke depan, kita selalu diberikan keberkahan," ujarnya.
Sementara itu, rombongan para jemaah tampak gembira dengan kegiatan Safari Ramadan sehingga bisa bertemu dengan para pemimpin negeri Lancang Kuning ini. Rahmah (53) salah satu warga Jalan Akasia Pekanbaru merasa senang bisa melihat secara langsung Wagubri SF Hariyanto.
"Saya senang pemimpin daerah kita memperlihatkan kepeduliannya kepada masyarakat sekitar, seperti kegiatan ini sangat bermakna karena kita bisa bersilaturahim dengan baik dan membuat kami merasa diperhatikan," ucap Rahmah.
"Momentum ini bisa kami rasakan karena baru ini bisa shalat di mesjid yang sama dengan Pak Wagubri SF Hariyanto dan diharap ditahun selanjutnya bisa terlaksana lagi di masjid kami ini," harapnya. Galeri
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Natuna akan Dibangun Sekolah Rakyat : Fasilitas Asrama dan Konsumsi Gratis untuk Siswa Kurang Mampu
- Kepri
- 20 April 2025 15:55 WIB
Cegah Benda Terlarang, Rutan Karimun Lakukan Troling dan Merazia Hunian Warga Binaan
- Karimun
- 20 April 2025 10:25 WIB
Salat Jum'at Perdana, Masjid Sultan Yahya Pondok Pesantren Darul Hadist Siak diresmikan
- Siak
- 19 April 2025 18:51 WIB
Penuh Keakraban, Bupati Asahan Hadiri Malam Penyambutan Komandan Korem 022/Pantai Timur
- Asahan
- 18 April 2025 11:46 WIB
Bupati Asahan Apresiasi Program Pembinaan Kesehatan Bagi Calon Jamaah Haji Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan
- Asahan
- 18 April 2025 11:45 WIB
Pemerintah butuh peran Wartawan dalam awasi setiap Kebijakan
- Asahan
- 18 April 2025 10:54 WIB
Pemkab Asahan Gelar Tes Asesmen Pemetaan/ Penilaian Kompetensi Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama
- Asahan
- 18 April 2025 10:52 WIB
Rakor bersama Gubernur Riau, Wabup Husni Sampai Sejumlah Usulan Pembangunan
- Siak
- 18 April 2025 10:51 WIB
Lanud Raden Sadjad Terapkan Stiker Kendaraan untuk Tingkatkan Keamanan dan Ketertiban Lalu Lintas
- Kepri
- 18 April 2025 10:49 WIB
Disidak Komisi III DPRD Inhil, PT. BPP Komitmen Jaga Lingkungan
- Inhil
- 17 April 2025 20:49 WIB
Sidak Pasar Inpres Kisaran, Wakil Bupati Asahan Minta Pedagang Tidak Gunakan Ruas Jalan
- Asahan
- 17 April 2025 08:14 WIB