Sekda Kampar Tinjau Persiapan dan Simulasi Pelaksanaan Penerima Vaksin Covid-19 di UPTD Puskesmas Kuok
- Reporter: Redaksi
- 14 Januari 2021, 23:14:04 WIB
- Riau, Kampar
Kuok -Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Drs. H. Yusri M.Si tinjau Persiapan dan Simulasi Pelaksanaan Penerima Vaksin Covid-19 di UPTD Puskesmas Kuok yang direncanakan akan dilakukan esok hari 15 Januari 2021. Kamis, (14/1).
Didampingi Kepala Dinas Kesehatan kabupaten kampar Dedi Sambudi SKM M.Kes, dan Dr Shanti Sekda Kampar dalam wawancaranya berharap simulasi ini sesuai dengan apa yang dilakukan pada hari pelaksanaannya.
“Hari ini kita lakukan simulasi pemberian vaksin yang akan kita laksanakan besok pagi untuk seluruh tenaga medis di Kabupaten Kampar, kita harapkan dengan simulasi ini besok pada pelaksanaannya dapat berjalan dengan baik dan waktunya bisa efektif dan efisien ”ujar Yusri.
Dijelaskan Sekda Kampar bahwa kita sudah membuat pola bagaimana nantinya penerimaan vaksin, dan pola ini dapat diterapkan sehingga tidak membuat antri dan kerumunan serta bisa dilakukan secara cepat dan tepat dalam hal pemberian vaksin.
Sekda Kampar juga mengatakan untuk penerimaan vaksin perdana ini nantinya dimulai dari Pemerintah, tokoh masyarakat, ketua MUI dan diharapkan juga Bupati dan Forkopimda serta tenaga medis.(Pro_Dokpim)