Sekda Rohil Dampingi Gubernur Riau Luncurkan e-money di SMAN 1 Bangko
Rokan Hilir - Sekretaris Daerah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Fauzi Efrizal dampingi Gubernur Riau, Syamsuar secara resmi melakukan Launching Kartu e-money Pelajar BRK Syariah dan Digitalisasi Learning Management Sistem (LMS) di SMAN 1 Bangko, Jumat (31/3/2023) lalu.
Launching kartu e-money pelajar BRK Syariah serta Digitalisasi Learning Management Sistem merupakan launching yang kedua setelah kota Pekanbaru, launching kartu ini ditandai dengan pemukulan gendang serta penyerahan secara simbolis kartu e-money kepada siswa oleh Gubernur.
Gubernur Riau dalam sambutannya mengatakan bahwa kartu e-money ini sebenarnya untuk para siswa dalam melakukan transaksi dan sekaligus pembelajaran bagi anak didik agar memiliki kartu rekening sehingga nantinya pandai untuk menabung di bank.
"Hal ini sekaligus pembelajaran bagi anak agar melek digital, jadi dari usia sekolah para siswa tidak hanya tau menggunakan HP saja melainkan bisa mengunakan Digital e-money untuk berbelanja disekolah," katanya.

Selain itu sebut Gubri, para orang tua bisa memonitor pembelajaran anak melalui aplikasi serta bisa memonitor belanja anak disekolah setiap harinya.
"Jadi sebenarnya banyak kepentingan katu e-money ini, tidak hanya sekedar kartu pegangan saja melainkan bisa dimanfaatkan siswa dan orang tua baik untuk pembelajaran dan memonitor anaknya," paparnya.
Syamsuar berharap, seluruh sekolah di Kabupaten Rohil bisa menerapkan kartu e-money tersebut sehingga kedepannya para murid melek terhadap digitalisasi.
Sementara itu, kepala sekolah SMAN 1 Bangko,vIsmail Jabar menjelaskan bahwa sebenarnya dari pihak sekolah e-money ini merupakan wacana besar yang di dukung oleh Gubernur Riau.
"Kartu e-money ini nantinya dapat mengontrol siswa dalam hal transaksi dan penggunaan uang, jadi para siswa tidak lagi menggunakan uang cash dalam berbelanja," sebutnya.
Ia mengatakan jumlah kartu e-money yang di siapkan pihak BRK untuk SMAN 1 Bangko sebanyak 969 siswa yang ditargetkan rampung ditahun 2024.
Selain melaunching e-money lanjut Ismail, pihaknya juga melaunching LSM dalam membantu pihak sekolah dan orang tua untuk mengontrol para siswa dan para guru.
"Sehingga dengan adanya digitalisasi ini dari segi positifnya maka minat pembelajaran siswa semakin meningkat, sehingga semua tugas siswa maupun ujian sekolah nantinya otomatis dengan berbasis teknologi dan android," pungkasnya. Advetorial
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Masyarakat Kuansing Tegas Menolak Relokasi Warga TNTN ke Ulayat Cirenti
- Pekanbaru
- 30 Januari 2026 18:03 WIB
Lampaui Target Investasi 2025, Pemko Batam Borong Dua Penghargaan dari Kementerian Investasi dan Hilirisasi
- Batam
- 30 Januari 2026 17:38 WIB
Tim 8 Pemkab Siak, Verifikasi Data Tenaga Non-ASN, Terkoreksi 631 Orang
- Siak
- 29 Januari 2026 21:14 WIB
Pemkab Siak Gandeng ICEL dan NGO Lakukan Review Perizinan
- Siak
- 29 Januari 2026 21:12 WIB
Habiburrahman Tekankan Infrastruktur Pendidikan dan Kesehatan Jadi Prioritas Musrenbang Dapil VI
- Kampar
- 29 Januari 2026 17:17 WIB
Plt Gubernur Riau Buka Lokakarya Green for Riau Initiative
- Riau
- 29 Januari 2026 17:12 WIB
Jadi Tahu, Inisiator Perda LAM Riau Kader PBB
- Pekanbaru
- 29 Januari 2026 13:18 WIB
Tiga Aksi, Satu Pesan: Pemkab Kampar Wajib Berbenah
- Riau
- 29 Januari 2026 09:49 WIB
Perdana di gelar awal 2026, Rapat Forkopimda Lahirkan sejumlah Nota Kesepakatan
- Siak
- 29 Januari 2026 08:38 WIB
Hafizha Distribusikan Paket Sembako Dhuafa dan Stunting di Tanjung Uban Timur
- Bintan
- 29 Januari 2026 05:43 WIB
Muhammad Yunus Muda SE Resmi Jabat Wakil Ketua III DPRD Kota Batam
- Batam
- 28 Januari 2026 22:18 WIB
