Seminar Nasional Pengusulan Mahmud Marzuki sebagai Calon Pahlawan Nasional Akan di Gelar 23 Desember 2021
Bangkinang - Pemerintah Kabupaten Kampar melalui Tim Peneliti dan Pengkaji Gelar Daerah (TP2GD) Kabupaten Kampar akan menggelar Seminar Nasional terkait pengusulan Mahmud Marzuki sebagai Pahlawan Nasional yang akan di laksanakan di Balai Bupati Kampar pada hari Kamis tanggal 23 Desember 2021 mendatang dan juga dilaksanakan secara Virtual.
Demikian di sampaikan oleh Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH.MH yang diwakili Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Drs. Yusri, M.Si saat memimpin rapat persiapan Seminar Nasional pengusulan Mahmud Marzuki sebagai Pahlawan Nasional yang di laksanakan di ruang rapat lantai III Kantor Bupati Kampar, Senin (20/12/2021). Kegiatan ini dihadiri oleh TP2GD Kabupaten Kampar, Kepala OPD terkait beserta Camat.
Sekda Kampar pada kesempatan itu menyampaikan apresiasi atas semangat TP2GD Kabupaten Kampar yang telah bekerja keras dalam melakukan penelitian sejarah di lapangan dan menulis perjuangan Mahmud Marzuki sehingga nantinya akan dilaksanakan seminar nasional pengusulan Mahmud Marzuki sebagai calon Pahlawan Nasional.
Kepada seluruh OPD, Camat, Kades dan seluruh elemen masyarakat agar mendukung dan mensosialisasikan kepada masyarakat atas pengusulan Marmud Marzuki sebagai Pahlawan Nasional sehingga mahmud marzuki bisa menjadi Pahlawan Nasional nantinya" Pinta Yusri.
Selanjutnya Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kampar Drs. Muhammad, M.Si menyampaikan bahwa, dalam seminar nasional nantinya kita telah melakukan persiapan baik itu dalam publikasi maupun sosialisasi dengan pemasangan baliho di tempat yang strategis dan melakukan talkshow melalui radio.
Muhammad juga sampaikan bahwa, yang menjadi Narasumber pada seminar nasional nantinya dari Kementerian Sosial RI K2KRS Murhadjani, dari Sejarawan Nasional Prof Susanto Zuhdi yang juga guru besar sejarah UI, Agus Setiawan, Ph.D, Ketua TP2GD Provinsi Riau Prof Soewardi dan Drs. Abdul Latif Hasyim.
Adapun peserta seminar berasal dari tokoh nasional, saksi sejarah, TP2GD Provinsi Riau, Tokoh Muhammadiyah, TP2GD Kabupaten Kampar, Kepala OPD, Forkopimda Kampar, tokoh masyarakat dan tokoh adat.
Sementara itu Ketua TP2GD Kabupaten Kampar Prof Yusri Munaf menyampaikan bahwa Tim TP2GD Kampar telah melakukan penelitian di lapangan dan mempersiapkan bahan yang akan diseminarkan sesuai dengan yang diinginkan oleh pihak Kementerian Sosial RI berdasarkan persyaratan yang ada selanjutnya akan kita seminarkan secara Nasional di Balai Bupati Kampar dengan mengundang seluruh elemen lapisan masyarakat dan akademis.(Diskominfo Kampar).
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Sidang Lapangan PN Bangkinang, Batas Tanah Penggugat Jelas, Tergugat Dinilai Tak Konsisten
- Kampar
- 19 November 2025 19:56 WIB
Ditetapkan Jadi Tersangka, 4 Anggota KPU Karimun Langsung Ditahan
- Karimun
- 19 November 2025 17:50 WIB
Puncak Hari Bhakti KEMENIMIPAS Ke-1, Lapas Bagansiapiapi Gelar Tasyakuran
- Rohil
- 19 November 2025 16:37 WIB
Lapas Bagansiapiapi Gelar Kejuaraan Tenis Meja Tingkat SD Se-Kecamatan Bangko Sambut HUT KEMENIMIPAS
- Rohil
- 19 November 2025 16:34 WIB
Lanal Ranai Bentuk Saka Bahari sebagai Garda Muda Penjaga Kedaulatan Laut
- Natuna
- 19 November 2025 12:43 WIB
Pesan Tegas Menhan di Natuna : Lanud RSA Harus Jadi Posko Depan Pertahanan Negara
- Natuna
- 19 November 2025 10:32 WIB
Asahan Perkuat Komitmen Restorative Justice, Bupati Hadiri Penandatanganan PKS
- Asahan
- 19 November 2025 08:25 WIB
Gerak Cepat PLN Pulihkan Aceh: Transmisi Stabil, Sistem Kembali Normal 100 Persen
- Nasional
- 19 November 2025 08:17 WIB
Sarasehan Pengembangan Perikanan Asahan Bahas Tantangan dan Arah Kebijakan 2025
- Asahan
- 19 November 2025 08:12 WIB
DKP Kepri Gelar Bimtek Sertifikasi Nelayan: 180 Peserta Dibekali Kompetensi dan Keselamatan Melaut
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 22:01 WIB
PKK Asahan Gelar Pelatihan Administrasi dan Kelembagaan 2025
- Asahan
- 18 November 2025 20:02 WIB
