Sempena Milad ke-17, DPC Partai Gerindra Kabupaten Kampar Bagikan Santunan ke Puluhan Anak Yatim
BANGKINANG - Bersempena Milad ke-17 Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Kampar menggelar kegiatan penyerahan santunan kepada puluhan anak yatim.
Acara digelar di Sekretariat DPC Partai Gerindra Kabupaten Kampar di Jalan Prof M Yamin, SH, Bangkinang, Desa Kumantan, Kecamatan Bangkinang Kota, Kabupaten Kampar, Kamis (6/2/2025) sore.
Acara penyerahan ini dipimpin oleh Sekretaris DPC Partai Gerindra Kabupaten Kampar H Ahmad Taridi yang juga merupakan Ketua DPRD Kampar. Ahmad Taridi mewakili Ketua DPC Partai Gerindra Muhammad Rohid yang juga anggota DPR RI itu karena berhalangan hadir.
Turut hadir dalam kegiatan ini Bendahara DPC Partai Gerindra Kabupaten Kampar Ristanto yang juga merupakan Ketua Fraksi Partai Gerindra dan Ketua Komisi I di DPRD Kabupaten Kampar.
Selain itu turut hadir anggota DPRD Kampar dari Fraksi Gerindra yakni Jamris, Rahayu Srimulyani, Afrizal, Solihin dan M Panji Pangestu, pegawai sekretariat DPC Gerindra Kampar, sejumlah kader dan simpatisan dan para pengasuh dari Panti Asuhan.
Puluhan anak yatim ini merupakan anak asuh di Panti Asuhan Putra dan Putri Muhammadiyah, Panti Asuhan Kasih Ibu dan anak yatim di sekitar sekretariat DPC Partai Gerindra Kampar.
Sekretaris DPC Partai Gerindra Kampar H Ahmad Taridi dalam sambutannya menyampaikan, diusia ke-17, Partai Gerindra ingin terus berperan membantu mencari solusi atas keluhan yang dirasakan masyarakat.
Partai besutan Presiden Republik Indonesia H Prabowo Subianto ini akan terus bertekad memperjuangkan kebutuhan masyarakat. “Itu harapan dari partai Gerindra, bagaimana bisa membantu masyarakat sekitarnya
Tentunya partai Gerindra ingin maju dan jaya bersama masyarakat,” ujar Taridi.
Politisi asal Kecamatan Tapung Hilir ini berharap rekan-rekannya di kepengurusan Gerindra Kabupaten Kampar dan Fraksi Gerindra di DPRD Kampar yang berjumlah sebanyak delapan orang agar terus berbuat banyak membantu masyarakat.
Taridi juga menyampaikan permohonan maaf karena kegiatan yang ditaja ini cukup sederhana ini karena bertepatan dengan banyaknya agenda karena bertepatan dengan puncak peringatan Hari Jadi ke-75 Kabupaten Kampar dan digelar mendadak. “Target kita dalam usia tujuh belas tahun partai ini bagaimana Kabupaten Kampar jauh lebih baik dan ditubuh Gerindra semakin kompak,” tegas Taridi.
Sementara itu, Pengasuh Panti Asuhan Putera Muhammadiyah Kampar Suhailis, SE menyampaikan ucapan terima kasih kepada pengurus DPC Partai Gerindra Kabupaten Kampar yang telah mengundang anak asuh di Panti Asuhan Muhammadiyah. “Semoga diusia tujuh belas tahun Partai Gerindra ini semakin jaya, kita sehat-sehat selalu dan murah rezeki. Sehat dan sukses selalu untuk para pengurus dan anggota Gerindra,” pungkas Suhailis.(Rls)
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Lapas Bagansiapiapi Gelar Kejuaraan Tenis Meja Tingkat SD Se-Kecamatan Bangko Sambut HUT KEMENIMIPAS
- Rohil
- 19 November 2025 16:34 WIB
Lanal Ranai Bentuk Saka Bahari sebagai Garda Muda Penjaga Kedaulatan Laut
- Natuna
- 19 November 2025 12:43 WIB
Pesan Tegas Menhan di Natuna : Lanud RSA Harus Jadi Posko Depan Pertahanan Negara
- Natuna
- 19 November 2025 10:32 WIB
Asahan Perkuat Komitmen Restorative Justice, Bupati Hadiri Penandatanganan PKS
- Asahan
- 19 November 2025 08:25 WIB
Gerak Cepat PLN Pulihkan Aceh: Transmisi Stabil, Sistem Kembali Normal 100 Persen
- Nasional
- 19 November 2025 08:17 WIB
Sarasehan Pengembangan Perikanan Asahan Bahas Tantangan dan Arah Kebijakan 2025
- Asahan
- 19 November 2025 08:12 WIB
DKP Kepri Gelar Bimtek Sertifikasi Nelayan: 180 Peserta Dibekali Kompetensi dan Keselamatan Melaut
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 22:01 WIB
PKK Asahan Gelar Pelatihan Administrasi dan Kelembagaan 2025
- Asahan
- 18 November 2025 20:02 WIB
Aktivis Sayangkan Pengadaan Mobil Dinas Bupati Kampar di Tengah Banyaknya Kebutuhan Mendesak
- Kampar
- 18 November 2025 19:09 WIB
DPRD Kampar Gulirkan Wacana Pansus Hak Angket Terkait Sejumlah Polemik Kebijakan Bupati
- Kampar
- 18 November 2025 14:34 WIB
Simposium Lamun Nasional Bali, Kepri Dorong Kolaborasi Jaga Karbon Biru dan Habitat Dugong
- Tanjungpinang
- 18 November 2025 12:26 WIB
