Setelah Debat Kandidat, Calon Bupati Yusri Langsung Temui Masyarakat Sampaikan Program Andalan
KAMPAR UTARA- Usai debat terbuka kandidat tadi malam di ballroom hotel Labersa, Kecamatan Siak Hulu, calon Bupati nomor urut 2, Yusri masih sempatkan menghadiri kampanye dialogis di Desa Sungai Tonang, Kecamatan Kampar Utara, Minggu (3/11/2024).
Dalam kampanye tersebut, Mantan Sekda Kampar mengatakan akan memperhatikan sektor pertanian. Program ini juga sudah dibahas pada debat terbuka tentang alih fungsi lahan.
"Selama ini lahan pertanian dan hutan lebih didominasi oleh kebun kelapa sawit," ujarnya.
Untuk 5 Koto, Yusri mempunyai program ketahanan pangan berupa cetak sawah baru. Nantinya lahan tidur difungsikan kembali untuk membuka pertanian padi.
"Lahan tidur dapat dimanfaatkan untuk pertanian dan perkebunan, dengan tujuan untuk mengurangi pembukaan lahan baru," ujar Yusri DT Bandaro Mudo.
Yusri yang juga Ketua Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Riau tersebut sangat paham akan potensi pertanian di Kabupaten Kampar.
"Kita akan berikan bibit, alat- alat pertanian, hasil terima oleh yang punya tanah," ujarnya.
Untuk menunjang pertanian, Yusri akan membangun seluruh jalan usaha tani. Irigasi atau sistem pengairan juga menjadi atensi.
"Ini agar memudahkan dalam distribusi hasil pertanian," sebutnya.
Yusri juga akan membantu untuk menghadirkan alat- Alat pertanian seperti, hand traktor untuk mengganti metode bajak sawah konvensional.
"Estimasi kita untuk pengadaan alat tersebut sekitat 10 miliar, nantinya akan distribusikan pada tempat pertanian," ujarnya.
Disamping itu bagi sarjana pertanian yang masih menganggur akan disiapkan sebagai sarjana penyuluh pertanian. Mereka akan diberikan peran untuk mengawal sawah- sawah yang akan dilakukan penanaman, pemilihan pupuk serta pengawasan pada masa panen raya.
"Dengan ini kita optimis nantinya Kabupaten Kampar akan menjadi lumbung beras di Provinsi Riau," pungkasnya. Reza
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Hampir Satu Dekade Manfaatkan KUR BRI, Kini Ampera Adi Ropan Nikmati Hasil
- Kampar
- 22 April 2025 15:48 WIB
Sambut Hari Bumi, Wabup Husni dan Kemenag Siak Tanam Pohon Matoa
- Siak
- 22 April 2025 15:42 WIB
Pemda Siak siap sukseskan Jambore Karhutla 2025 di Kecamatan Minas
- Siak
- 22 April 2025 15:40 WIB
Rapat Bersama Mendagri, Pj Sekda Siak Bahas Penyelenggaraan Sekolah Rakyat
- Siak
- 22 April 2025 15:39 WIB
Divhubintar Polri Kunjungi Polsek Tebing, Ini yang Sampaikan Kapolsek Binsar
- Karimun
- 22 April 2025 14:38 WIB
Pemkab Natuna Distribusikan Pupuk Bersubsidi kepada Kelompok Tani
- Kepri
- 22 April 2025 11:18 WIB
Jaga Keandalan Listrik Bengkulu, PLN ULTG Pekalongan Lakukan Pemeliharaan Penghantar Dua Tahunan
- Nasional
- 22 April 2025 09:54 WIB
Gubernur Riau ajak Masyarakat Tertib Bayar Pajak
- Riau
- 21 April 2025 22:27 WIB
Geger! Debt Collector Keroyok Wanita di Depan Mapolsek Bukitraya, Kapolsek Dicopot
- Hukum
- 21 April 2025 21:53 WIB
Bupati Asahan Pimpin Rapat Forkopimda
- Asahan
- 21 April 2025 21:49 WIB
Wabup Asahan Terima Audiensi BPJS Kesehatan
- Asahan
- 21 April 2025 21:48 WIB