Wakil Ketua DPRD Kampar, Zulpan Azmi Terima Usulan Perbaikan Jalan Desa
Kampar - Pj Bupati Kampar H. Hambali , SE,MBA MH didampangi Pj Sekda Kampar Ramlah, SE.M.Si membuka secara resmi Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kecamatan (Musrenbangcam) di Kecamatan Kampar Dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Kampar yang dilaksanakan di Aula Kantor Camat Kampar, Senin (20/5/2025).
Dalam Musrenbangcam di Kecamatan Kampar tersebut terdapat 147 usulan prioritas pembangunan dari 17 Desa dan 1 Kelurahan yang ada di Kecamatan Kampar.
Musrenbagcam tersebut dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Kampar Zulfan Azmi, ST.MT.MM, Anggota DPRD Kampar Syafi'i dan Rinaldo Saputra, SE.MM.
Dalam sambutannya, Pj Bupati Kampar Hambali memyampaikan bahwa RKPD Kabupaten Kampar yang disusun saat ini merupakan dokumen perencanaan pembangunan daerah Tahun 2026, yang didasari oleh Arah Kebijakan Pembangunan Daerah pada Dokumen RPD Kabupaten Kampar Tahun 2023-2026 dengan memperhatikan Prioritas Pembangunan Nasional dan Prioritas Pembangunan Provinsi Riau.
Hambali juga sampaikan, Musrenbangcam merupakan salah satu rangkaian proses perencanaan pembangunan yang bersifat partisipatif dalam pelaksanaannya dimulai dari tingkat Dusun, Desa, Kecamatan, Kabupaten, Provinsi dan Nasional.
Musrenbangcam pada tahun 2025 ini merupakan wadah musyawarah yang melibatkan seluruh stakeholder di Kecamatan untuk merumuskan lebih lanjut Usulan Musrenbang Desa menjadi usulan musrenbang kecamatan yang nantinya akan dituangkan kedalam Rancangan Renja Perangkat Daerah dan dibahas di dalam Forum Gabungan Perangkat Daerah.
Kemudian hasil akhir tahapan perencanaan ini adalah Dokumen RKPD Tahun 2026 yang ditetapkan dengan Peraturan Bupati Kampar dan akan menjadi acuan dalam penyusunan RENJA Perangkat Daerah Tahun 2026.
"Mari kita pergunakan Musrenbangcam pada hari ini untuk menetapkan usulan prioritas Desa sesuai dengan arah dan kebijakan serta kamus usulan yang telah di sediakan oleh OPD di dalam SIPD," ujarnya.
Selain itu, Hambali juga katakan, hasil musrenbangcam ini harus kita laksanakan dengan baik, kita sering mendengar musrenbang ini selalu dikeluhkan oleh kepala desa.
"Maka dari itu kepada Kepala Desa harus selalu bersinergi dengan Camat, dengan anggota dewan dan OPD terkait agar usulan prioritas pembangunan dalam Musrenbangcam ini dapat terwujud," ujar Hambali.
Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kampar Zulfan Azmi menyampaikan musrenbangcam ini adalah proses yang sudah di atur oleh Undang - undang dengan harapan apa yang kita usulkan di musrenbang desa atau kelurahan yang hari ini dibahas dimusrenbangcam agar dapat selalu dikawal oleh kepala desa atau lurah melalui camat maupun OPD terkait.
Zulfan Azmi juga sampaikan harapannya agar dalam Musrenbangcam ini apa yang menjadi usulan Desa/Kelurahan untuk dapat direalisasikan salah satu usulan prioritas yakni pembangunan jalan di Desa Ranah Singkuang.
"Karena jalan tersebut menghubungkan empat desa yakni desa penyasawan, desa bikit ranah, desa ranah singkuang dan desa pontianak damai yang merupakan desa persiapan," tukasnya. Adv
Editor : Herdi Pasai
Berita Terkait
Berita Terbaru
Gubernur Riau ajak Masyarakat Tertib Bayar Pajak
- Riau
- 21 April 2025 22:27 WIB
Geger! Debt Collector Keroyok Wanita di Depan Mapolsek Bukitraya, Kapolsek Dicopot
- Hukum
- 21 April 2025 21:53 WIB
Bupati Asahan Pimpin Rapat Forkopimda
- Asahan
- 21 April 2025 21:49 WIB
Wabup Asahan Terima Audiensi BPJS Kesehatan
- Asahan
- 21 April 2025 21:48 WIB
Setiap Desa di Kampar Miliki Koperasi Merah Putih, Ini Payung Hukumnya
- Kampar
- 21 April 2025 21:45 WIB
Tanpa Ribet, Warga Kampar Bisa Beli Emas Lewat BRImo
- Riau
- 21 April 2025 14:44 WIB
Jangan Risau, Pelaku Usaha di Kampar Bisa Ajukan KUR BRI
- Riau
- 21 April 2025 11:11 WIB
Diskop UKM Dan Naker Meranti Mencatat Dari 300 Koperasi Hanya 87 Yang Aktif
- Meranti
- 20 April 2025 18:06 WIB
Natuna akan Dibangun Sekolah Rakyat : Fasilitas Asrama dan Konsumsi Gratis untuk Siswa Kurang Mampu
- Kepri
- 20 April 2025 15:55 WIB
Cegah Benda Terlarang, Rutan Karimun Lakukan Troling dan Merazia Hunian Warga Binaan
- Karimun
- 20 April 2025 10:25 WIB
Salat Jum'at Perdana, Masjid Sultan Yahya Pondok Pesantren Darul Hadist Siak diresmikan
- Siak
- 19 April 2025 18:51 WIB