Peringati HBP ke 61, Rutan Karimun Gelar Hiburan dan Berbagai Perlombaan
KARIMUN, RESONANSI.CO_ Dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-61, Rumah Tahanan Negara Kelas IIb Tanjung Balai Karimun menyelenggarakan acara panggung hiburan dan pembagian hadiah dari berbagai perlombaan olahraga
Kegiatan ini berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme, baik dari warga binaan maupun seluruh jajaran petugas Rutan.
Acara ini bertujuan untuk mempererat rasa kebersamaan, menumbuhkan jiwa sportivitas, serta memberikan hiburan yang positif bagi para warga binaan.
Panggung hiburan menampilkan berbagai pertunjukan seni seperti music dan penampilan bakat dari warga binaan, yang telah dilatih dan dipersiapkan sebelumnya.
Suasana semakin meriah dengan pembagian hadiah kepada para pemenang lomba dalam pekan olahraga, yang sebelumnya telah mempertandingkan cabang-cabang seperti tenis meja dan Voli.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa pembinaan di Rutan tidak hanya fokus pada aspek keamanan, tetapi juga pada pengembangan bakat, kreativitas, dan kesehatan jasmani.
Plt. Kepala Rutan Kelas IIb Tanjung Balai Karimun, Candra Puta Irawansyah dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas partisipasi aktif seluruh warga binaan dan petugas. Ia berharap kegiatan semacam ini dapat terus dilaksanakan secara rutin untuk menjaga semangat positif di lingkungan Rutan.
" Melalui momentum Hari Bakti Pemasyarakatan ini, diharapkan nilai-nilai kebersamaan, kedisiplinan, dan pembinaan karakter semakin terpatri kuat dalam diri seluruh warga binaan," ujar nya. RED/CW.
Editor : Nurdin Tambunan
Berita Terkait
Berita Terbaru
Progres Ground Check DTSEN Kampar Hampir Rampung
- Kampar
- 19 Mei 2025 19:33 WIB
Terungkap, Upah Fantastis Kurir Narkoba Jaringan Internasional di Riau
- Riau
- 19 Mei 2025 18:08 WIB
Jadi Beking Narkoba, Kepala Desa di Riau Diciduk Polisi
- Hukum
- 19 Mei 2025 18:05 WIB
Progres Pendataan Tunggal Bansos Kampar Hampir Rampung
- Kampar
- 19 Mei 2025 17:25 WIB
Wabup Asahan Pimpin Penutupan 2 Lokasi Tempat Hiburan Malam
- Asahan
- 18 Mei 2025 12:17 WIB
Bupati Asahan dan Wakil Bupati Asahan Serahkan Bantuan dan Tinjau Tanggul Jebol di Desa Sei Dua Hulu
- Asahan
- 17 Mei 2025 22:45 WIB
Bupati Buka Muscab V IBI Kabupaten Siak, Alfedri harap Bidan bisa terus berinovasi
- Siak
- 17 Mei 2025 20:46 WIB
Disdik Riau: Pihak Sekolah Jangan Sampai Menahan Ijazah Siswa
- Riau
- 17 Mei 2025 17:43 WIB
Komisi I DPRD Kampar Hadir Halal bi Halal dan Silaturahmi PMKJ
- Kampar
- 17 Mei 2025 17:37 WIB
Wabup Asahan Serahkan Kartu BPJS Gratis dan KIP di 4 Kecamatan
- Asahan
- 16 Mei 2025 21:17 WIB
Wakil Bupati Lantik 2 Pejabat di Disdukcapil Kabupaten Asahan
- Asahan
- 16 Mei 2025 20:50 WIB
